TRIBUNNEWS.COM - Virus corona atau Covid-19 tengah mewabah hampir di seluruh dunia.
Virus yang menyerang saluran pernapasan ini terus memakan korban.
Jumlah pasien positif corona serta pasien yang meninggal terus bertambah tiap harinya.
Dikutip Tribunnews.com dari worldometers.info, tercatat ada 1.865.979 kasus corona di seluruh dunia, Senin (13/4/2020) pukul 19.02 WIB.
Data terbaru menyebut virus mematikan ini sudah menyebar di 210 negara dan wilayah serta 2 kapal internasional.
Kapal tersebut adalah kapal pesiar Diamond Princess serta Holland America's MS Zaandam.
Dari keseluruhan kasus, 1.266.050 orang dalam gejala ringan, sedangkan 50.790 orang mengalami kondisi berat atau parah.
Baca: UPDATE Corona Indonesia di 34 Provinsi 13 April 2020: Total 4.557, DKI Jakarta 2.186 Kasus Positif
Baca: Update Corona di Banten 13 April 2020: 200 Kasus Positif, 13 Pasien Sembuh, dan 27 Pasien Meninggal
Sementara itu 433.915 orang dinyatakan sembuh, serta 115.224 meninggal dunia.
Dengan demikian, presentase kesembuhan 79 persen dan kematian 21 persen dari total keseluruhan kasus yang telah dinyatakan selesai.
Dari laporan tiap negara, Amerika Serikat menduduki posisi tertinggi dengan kasus terbanyak, yakni 560.433.
Total angka kematian di AS mencapai 22.115.
Kemudian disusul Spanyol 169.496 kasus dengan angka kematian tertinggi, yakni 17.489 jiwa.
Lalu Italia dengan total 156.363 kasus dan kematian 19.899.
Kemudian urutan keempat ada Prancis dengan total 132.591 kasus dan total kematian 14.393.