TRIBUNENWS.COM - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto, kembali menyampaikan angka terbaru terkait perkembangan kasus Corona di Indonesia.
Ia mengungkapkan hingga Kamis (7/5/2020) pukul 12.00 WIB, di tanah air penambahan kasus corona masih terjadi.
Hal ini disampaikan Yurianto dalam keterangan resminya di Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Graha (BNPB), Jakarta, dan disiarkan langsung Kamis, sore.
Tercatat, kata Yurianto hingga hari ini total kasus yang terkonfirmasi positif Covid-19 telah mencapai 12.776 orang.
"Hasi konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 12.776 orang " Kata Yurianto yang dikutip dari tayangan YouTube BNPB Indonesia.
Dengan demikian telah terjadi penambahan pasien positif sebanyak 338 orang dalam kurun waktu 24 jam.
Mengingat pada Rabu (6/5/2020) pukul 12.00 WIB, jumlah pasien positif di Indonesia adalah 12.438 kasus.
Yurianto menyebut seluruh provinsi di Indonesia telah terdampak Covid-19.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan terkait pasien Covid-19 yang meninggal dunia.
Baca: Dampak Virus Corona, Pemprov DKI akan Pangkas Tunjangan PNS dan Tiadakan Pemberian THR
Baca: Hingga Vaksin Virus Corona Ditemukan, Jokowi Ungkap Masyarakat Harus Berdamai dengan Covid-19
Yurianto menuturkan terdapat 35 orang yang meninggal dunia karena terinfeksi virus yang mewabah pertama di Wuhan, China ini.
Sehingga angka kematian di Indonesia menjadi 930 orang.
Kabar baiknya, Yurianto mengatakan penambahan juga terus terjadi dalam pasien yang berhasil sembuh dari Covid-19.
Berdasarkan data yang dihimpun, pada hari ini terdapat 64 pasien yang berhasil sembuh.
Adapun ke-64 pasien ini telah dinyatakan sembuh setelah secara dua kali berturut-turut menjalani pemeriksaan PCR-nya yang hasilnya adalah negatif.