News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Anies Baswedan Sudah 2 Pekan Jalani Isolasi dan Belum Negatif Covid-19, Ini Kata Wagub DKI

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anies Baswedan

Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan masih belum dinyatakan negatif Covid-19 hingga saat ini.

Diketahui Anies Baswedan dinyatakan positif Covid-19, Selasa (1/12/2020).

Hingga kini, Anies Baswedan masih harus menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengira Anies belum dinyatakan negatif Corona karena belum mengakhiri masa inkubasi virus selama 14 hari.

Padahal bila bercermin sejak Anies terkonfirmasi positif hingga hari ini, maka sudah sekitar 14 hari lebih.

Baca juga: Guru Penyusun Soal Ujian Anies dan Mega: Demi Allah Saya Tak Ada Niat Apapun

"Sampai hari ini pak Anies masih melaksanakan isolasi mandiri. Kita doakan semoga bisa segera kembali," kata Riza kepada wartawan, Rabu (16/12/2020).

Kendati belum bisa beraktivitas seperti semula, Riza menyatakan Anies tetap mengikuti dan memimpin rapat kerja bersama jajaran Pemprov DKI secara virtual.

Ia menegaskan pekerjaan kepemimpinan pemerintahan DKI Jakarta tetap berlangsung seperti biasanya.

"Dia sehat, barusan kita rapat, hari ini sudah dua kali rapat dengan Pak Gubernur secara virtual. Jadi, kami pastikan pemerintahan bekerja sesuai apa adanya, seperti biasa dan kinerja baik," ucapnya.

Baca juga: Dicecar Ketua DPRD DKI Jakarta, Ini Pengakuan Guru Pembuat Soal Ujian Anies Diejek Mega

Sebagaimana diketahui Anies dan Riza terkonfirmasi positif Corona berdasarkan hasil tes usap PCR.

Riza lebih dulu dinyatakan positif pada Jumat (27/11) lalu.

Sedangkan Anies menyusul setelahnya yakni pada Selasa (1/12/2020).

Riza Patria sudah dinyatakan negatif Corona dan telah kembali beraktivitas sejak Senin (14/12/2020) dengan mengikuti rapat paripurna di Gedung DPRD DKI Jakarta.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini