Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bambang Ismoyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan optimis, kekebalan kelompok atau herd immunity Covid-19 di Indonesia akan terjadi lebih cepat dibandingkan ramalan global.
Seperti diketahui, Bloomberg dalam analisanya mengatakan, Indonesia butuh waktu 10 tahun untuk mencapai herd immunity.
Namun Menteri Luhut yakin, cukup hanya dalam waktu 1 hingga 2 tahun lagi, Indonesia sudah mampu mencapai herd immunity. Tepatnya, pada tahun 2022 atau 2023.
"Angka itu (1-2 tahun) tidak aneh. Karena yang pertama, kesiapan vaksin Indonesia cukup," jelas Menteri Luhut Binsar Pandjaitan dalam acara Economic Outlook 2021, Kamis (25/2/2021).
Baca juga: Luhut Binsar Panjaitan dan Airlangga Hartarto Beri Dukungan Agar Anindya Bakrie Pimpin PB PRSI lagi
Baca juga: Akhirnya KPK Periksa Ihsan Yunus di Kasus Suap Bansos Covid-19
Ditambah lagi, Indonesia juga sudah memulai program vaksinasi yang dimulai dari para petugas tenaga kesehatan, petugas pelayanan publik, orang rentan, dan beberapa kategori lain.
Bahkan menurutnya, sampai dengan akhir Maret 2021 jumlah orang yang divaksin bisa mencapai 500 ribu per harinya
"Jumlah orang yang divaksin sekarang sudah ratusan ribu. Maret harapannya bisa 500 ribu orang per hari yang divaksin. Angka ini dipelihara," kata Luhut.
Sehingga dengan adanya hal tersebut, Luhut yakin keadaan perekonomian di Indonesia akan semakin baik sejalan dengan teratasinya pandemi Covid-19.