TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah Indonesia mengumumkan tambahan kasus meninggal dunia akibat Covid-19 sebanyak 1.266 jiwa pada Minggu (25/7/2021).
Dengan tambahan tersebut, total kasus meninggal dunia di Indonesia mencapai 83.279 jiwa.
Dikutip dari data Kementerian Kesehatan yang diterima Tribunnews, Jawa Timur menjadi daerah dengan sumbangan kasus meninggal dunia tertinggi hari ini.
Ada 318 kasus meninggal dunia di Jatim dalam 24 jam terakhir.
Disusul Jawa Tengah dan DKI Jakarta di posisi dua dan tiga.
Baca juga: BREAKING NEWS Update Corona 25 Juli 2021: 38.679 Kasus Baru, 1.266 Kematian Harian
Sementara itu tambahan kasus positif Covid-19 berjumlah 38.679, dengan total 3.166.505.
Kasus sembuh bertambah 37.640, sehingga totalnya 2.509.318.
Berikut sebaran kasus meninggal dunia akibat virus corona di Indonesia :
Jawa Timur 318
Jawa Tengah 264
DKI Jakarta 157
Baca juga: UPDATE Corona 25 Juli 2021: Pasien Positif Tambah 38.679 Kasus, Sembuh 37.640, Meninggal 1.266
Jawa Barat 123
Kalimantan Timur 73
DI Yogyakarta 59