News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Bio Farma Sudah Distribusikan 106,2 Juta Dosis Vaksin Covid-19

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Total vaksin Covid-19 yang sudah didistribusikan Bio Farma hingga Kamis 12 Agustus 2021 mencapai 106,2 juta dosis.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris dan Juru Bicara PT Bio Farma Bambang Heriyanto mengatakan hingga Kamis 12 Agustus 2021 total vaksin Covid-19 yang sudah didistribusikan mencapai 106,2 juta dosis.

Total vaksin tersebut didistribusikan selama periode Januari-12 Agustus 2021.

Dalam dua pekan ini, Bio Farma sudah mendistribusikan vaksin Covid-19 sebanyak 19,3 juta dosis.

"Untuk mempercepat vaksinasi, PT Bio Farma telah mendistribusikan 19,3 juta dosis vaksin Covid-19 selama hampir dua pekan awal bulan ini," ujar Bambang dalam kegiatan virtual Jumat (13/8/2021).

Rincian Vaksin yang sudah didistribusikan tersebut terdiri dari CoronaVac sebanyak 3 juta dosis, Covid-19 Bio Farma sebanyak 81,4 juta dosis, AstraZeneca baik dari Covax Facility, Bilateral, dan hibah sebanyak 14,9 juta dosis, dan Moderna sebanyak 3 juta dosis.

Bio Farma terus mendistribusikan vaksin Covid-19 ke 34 provinsi di Indonesia dari berbagai macam platform, baik dari yang diolah sendiri di Bio Farma, maupun dari produsen lain melalui COVAX Facility, donasi internasional, maupun perjanjian bilateral.

Baca juga: Pekan Pertama Agustus 2021, Bio Farma Distribusikan 15,4 Juta Dosis Vaksin Covid-19

Dalam proses pendistribusian, PT Bio Farma memiliki tanggung jawab untuk pelaksanaan distribusi sejak dari Bio Farma hingga Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia, berdasarkan pada alokasi dan permintaan dari Kementerian Kesehatan.

Adapun saat ini distribusi vaksin Covid-19, masih diprioritaskan untuk wilayah Jawa dan Bali, atau wilayah dengan penularan tinggi.

Per tanggal 12 Agustus 2021, sudah 52 juta lebih sasaran vaksinasi mendapat dosis pertama dan 26,1 juta sudah menerima vaksin kedua.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini