Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di penghujung tahun 2021, Indonesia kedatangan vaksin sebanyak 9.819.000 dosis.
Vaksin tersebut datang dalam tiga tahap sekaligus yakni ke-184, 185, dan 186.
Vaksin tersebut berasal dari dua merk berbeda yakni Pfizer dan Sinovac.
Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate pada vaksin tahap ke-184 tiba pukul 10:00 WIB, berupa 819.000 dosis vaksin Pfizer yang merupakan donasi dari COVAX.
Kemudian vaksin tahap ke-185 tiba pukul 13.20 WIB berupa 6 juta dosis vaksin Sinovac.
Vaksin yang sama rencananya akan tiba pada pukul 22.55 WIB dalam jumlah 3 juta pada kedatangan tahap ke-185.
"Untuk vaksin Sinovac merupakan pembelian langsung sebagai upaya pemenuhan kebutuhan vaksin dalam negeri," ujar Johnny, Jumat (31/12/2021).
Baca juga: Boris Johnson: Pengendalian Kasus Infeksi Covid-19 Inggris Saat Ini Lebih Baik dari Tahun Lalu
Ia menambahkan, kedatangan ini sekaligus menjadi penutup kedatangan vaksin di tahun 2021 ini.
Total vaksin yang datang di 2021 adalah sebanyak 465.327.165, baik dalam bentuk bulk atau bahan baku maupun vaksin jadi.
Dari total jumlah tersebut, berkat upaya diplomasi Pemerintah Indonesia, hampir 100 juta dosis vaksin di antaranya didapat melalui donasi, baik melalui jalur bilateral maupun multilateral.
"Pemerintah terus berupaya mendatangkan vaksin melalui berbagai skema. Indonesia berhasil menghemat anggaran Rp13 T untuk pengadaan vaksin Covid-19 karena efektifnya upaya kerja sama bilateral dan banyaknya bantuan vaksin gratis," katanya.
Baca juga: Tak Terpengaruh Covid, Konglomerat Ini Himpun Dana Segar dari IPO di Bursa
Johnny memaparkan, hingga saat ini, lebih dari 112 juta penduduk telah divaksinasi lengkap dua dosis.
Khusus untuk tenaga kesehatan lebih dari 87 persen telah mendapatkan dosis ketiga sebagai booster untuk meningkatkan perlindungan.
Saat ini, Indonesia sudah memulai vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun.
Awal tahun depan juga akan dimulai pemberian vaksinasi booster untuk beberapa kelompok target sasaran
seperti lansia.