Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kamis (3/2/2022) malam, lokasi swab tes Covid-19 di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, terpantau padat.
Berdasarkan pantauan Tribunnews, sekitar pukul 22.30 WIB, layanan yang menyediakan drive thru untuk kendaraan mobil terlihat antre hingga pinggiran jalan.
Bahkan, petugas yang berjaga harus menutup pintu masuk gerbang lokasi swab test akibat kepadatan masyarakat yang datang.
Sejumlah kendaraan roda pun terlihat mengular di lokasi swab tes drive thru.
Baca juga: Covid-19 Terus Bermutasi, Begini Cara Kerja Tes PCR untuk Tetap Bisa Mendeteksi Virus
Sementara, untuk layanan walk-in juga terpantau padat. Masyarakat terlihat terus berdatangan hingga tengah malam.
Patricia (26), warga Jakarta Selatan menuturkan, dirinya harus ikut mengantre di Walk-in akibat sejumlah rekan kerjanya terkonfirmasi posotif Covid-19.
"Ini mau swab tes, antri dari jam 9 tadi (21.00 WIB)," kata Patricia saat ditemui Tribunnews di lokasi.
Hingga berita ini diturunkan, masyarakat masih terlihat berdatangan ke lokasi swab test ini.