TRIBUNNEWS.COM - Jumlah kasus Covid-19 di Indonesia kembali meningkat pada Jumat (1/7/2022).
Data Satgas Covid-19 mencatatkan jumlah kasus positif ada 2.049 kasus baru.
Dengan tambahan ini, total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 6.090.509 terhitung mulai virus ini ditemukan di Tanah Air pada, 2 Maret 2020 silam.
Tingkat kesembuhan dari Covid-19 juga meningkat, yakni sebanyak 1.921 orang
Dengan penambahan itu, maka total orang yang sembuh berjumlah 5.916.854 jiwa.
Baca juga: Pfizer, BioNTech dan Moderna Raup Pendapatan 1.000 Dolar AS Per Detik dari Jualan Vaksin Covid-19
Satgas Covid-19 juga mencatatkan sebanyak 3 orang dinyatakan meninggal dunia.
Sehingga menambah daftar panjang total orang meninggal dunia akibat virus Covid-19 menjadi 156.740 orang.
Baca juga: Cek dan Download Sertifikat Vaksin Covid-19 yang Belum Muncul di PeduliLindungi, Simak Tata Caranya
Update informasi data sebaran kasus Covid-19 pada tiap provinsi dapat di akses di sini.
Turis Asing Meningkat
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatatkan kunjungan turis asing ke Indonesia pada bulan Mei 2022 naik 91,19 persen dibandingkan April 2022.
Yakni sebanyak 212.300 orang datang mengunjungi Indonesia.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono mengatakan pada April 2022, sebanyak 111.100 orang.
Menurut Margo, jumlah kunjungan turis asing yang meningkat signifikan ini karena di Indonesia, khususnya Bali, berbagai event terselenggara.
Baca juga: Hadapi Jutaan Kasus Covid-19, Korea Utara Tuduh Balon Kiriman Pembelot Jadi Penyebar Virus