News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ibadah Haji 2022

Momen Haru Hari Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah, Bersyukur Bisa Panjatkan Doa di Raudhah

Penulis: Aji Bramastra
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jemaah haji perempuan antre masuk Raudhah. Momen Haru Hari Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah, Bersyukur Bisa Panjatkan Doa di Raudhah

Pada haji tahun ini, masuk ke Raudhah memang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Otoritas Arab Saudi mensyaratkan tiap jemaah harus punya kartu tasrikh untuk bisa masuk.

Baca juga: Kisah Jemaah Haji Indonesia dan Sandal Hilang Penebus Dosa di Masjid Nabawi

Inilah mengapa, jemaah harus sabar mengantre untuk masuk, bersaing dengan jemaah dari negara lain.

Institusi yang melayani jamaah haji, Muassasah Adilla, telah menerbitkan surat tentang waktu ziarah Madinah bagi jemaah haji Indonesia.

Berdasarkan surat tersebut, masuk ke Raudhah harus sesuai jadwal yang telah ditentukan.

"Ada ketentuan baru dari Muassasah Adilla, bahwa untuk masuk Raudhah harus berdasar jadwal yang kita tentukan," ujar Konsul Haji KJRI Nasrullah Jasam melalui keterangan tertulis, Selasa (7/6/2022).

Menurut Nasrullah yang juga Wakil Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, kolom usulan jadwal masuk Raudhah sudah tersedia di e-haj.

Penjadwalan tersebut awalnya dilakukan Muassasah Adilla, dan sekarang dilakukan oleh PPIH.

Baca juga: Duh, Ratusan Jemaah Haji Indonesia Palsukan Surat Tasrekh, Demi Bisa Masuk Ar Raudhah Masjid Nabawi

"Jadwal itu kita input dalam e-haj, aplikasi yang dikembangkan oleh Saudi," ucap Nasrullah.

Kepala Daker Madinah Amin Handoyo menambahkan bahwa jadwal jemaah laki-laki dan perempuan berbeda.

Bagi jemaah perempuan, jadwal masuk Raudhah dari jam 7 sampai 8 pagi.

Foto handout yang dirilis oleh Kepresidenan Umum Saudi untuk urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi pada 17 Oktober 2021, menunjukkan para pejabat menghapus tanda-tanda jarak sosial di Masjidil Haram di kota suci Saudi Mekah. Masjidil Haram Mekkah di Arab Saudi beroperasi dengan kapasitas penuh hari ini, dengan jamaah shalat bahu-membahu untuk pertama kalinya sejak pandemi virus corona dimulai. (Photo by - / Saudi General Presidency for the affairs of the Grand Mosque and the Prophet's Mosque / AFP) (AFP/-)

Jemaah haji perempuan masuk ke Raudhah melalui gerbang nomor 24 atau pintu Usman bin Affan.

"Untuk jemaah laki-laki, jadwalnya jam 13 - 14 waktu Arab Saudi dari gerbang 37 atau pintu Bilal Bin Rabah," ungkap Amin.

Saat akan masuk ke Raudhah, lanjut Amin, jemaah menunjukkan tasrih (surat izin) yang berisi daftar nama yang telah diinput dalam e-haj.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini