TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rumah dari Willysurianti Wang, penumpang Malaysia Airlines MH370 asal Indonesia, di Bukit Gading Villa, Perumahan Villa Kintamani, Kelapa Gading, Jakarta Utara, terlihat sepi, Selasa (25/3/2014).
Menurut seorang satpam yang bertugas di perumahan mewah itu, Timbul JM (42), rumah itu kosong sejak pesawat Malaysia Airlines diberitakan hilang awal Maret lalu. Timbul mengatakan, seorang saudara ipar Willy sesekali datang untuk mengecek kondisi rumah itu.
"Istri dan anak-anaknya (Willy) enggak pernah kelihatan lagi. Paling ya Pak Martin (saudara ipar Willy) yang sesekali datang ke sini (Perumahan Kintamani)," ujar Timbul di Bukit Gading Villa, Perumahan Villa Kintamani, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (25/3/2014).
Kabarnya, lanjut Timbul, saat ini istri dan kedua anak Willy Wang berada di rumah saudaranya di Kuningan, Jakarta Selatan, sedangkan anak pertama Willy Wang diketahui berada di Malaysia karena kuliah di negeri jiran itu.
Selain itu, sejak hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370, perumahan elite dengan penjagaan ketat tersebut sering didatangi oleh pihak kepolisian. "Beberapa kali polisi datang ke sini, tapi katanya mereka juga belum menemukan data tentang Pak Willy," kata Timbul.
Pantauan Kompas.com, perumahan elite di kawasan Kelapa Gading tersebut terlihat sepi. Tidak terlihat karangan bunga ataupun ucapan belasungkawa kepada Willy Wang.
Sebelumnya, Perdana Menteri Malaysia Najib Razak memberikan pernyataan bahwa pesawat Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH370 jatuh di Samudra Hindia.