News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Heboh, Video Presiden Duterte Ngebet Minta Cium Bibir TKW Cantik saat Siaran Langsung

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Detik-detik saat TKW Filipina mencium bibir Presiden Duterte saat siaran langsung

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Filipina, Rodrigo Duterte mendapat kecaman karena mencium seorang pekerja migran asal Filipina di bibirnya dalam sebuah acara yang disiarkan langsung.

Saat menyampaikan pidato di Korea Selatan, Duterte memanggil dua perempuan ke atas panggung dan salah seorang berhasil diyakinkannya untuk mau berciuman di bibir.

Adegan itu mengundang sorak sorai di kalangan hadirin, yang sebagian besar adalah para pekerja migran Filipina di luar negeri/OFW atau TKW.

Namun kelompok pegiat perempuan, Gabriela, menyebut ciuman itu sebagai 'teater yang menjijikkan dari seorang presiden misoginis (yang memandang rendah perempuan)'.

Pekerja perempuan yang berciuman dengan Presiden Duterte itu belakangan mengatakan 'tidak ada maksud buruk' dari ciuman tersebut.

Bukan pertama kalinya Duterte dituduh berperilaku buruk atas perempuan.

Kontroversi terbaru ini berlangsung ketika Duterte sedang berpidato di hadapan para pekerja migran asal Filipina di ibu kota Korea Selatan, Seoul.

Dua perempuan Filipina diminta naik ke panggung untuk menerima buku dan keduanya tampak senang berdiri di samping Presiden Duterte.

Duterte kemudian memeluk dan mencium perempuan pertama di bagian pipi sebelum memberi isyarat kepada perempuan kedua untuk berciuman di bibir.

Setelah dia maju mundur sambil tertawa gugup -sementara Presiden Duterte terus mengulang isyarat berciuman di bibir- Duterte akhirnya mencium perempuan tersebut di bibirnya.

TKW itu tertawa sementara para hadirin bersorak-sorai namun komentar-komentar di internet jauh lebih kritis.

Kelompok pegiat perempuan, Gabriela, menuduhnya sebagai bagian dari upaya yang lebih besar untuk beralih dari masalah kebijakan yang sebenarnya dan juga menurunnya popularitas Duterte.

"Aksi machoisme (kejantanan) yang berulang dimaksudkan sebagai hiburan untuk menyembunyikan kenyataan popularitasnya yang menurun pesat terkait masalah pembunuhan tanpa jalur hukum, reformasi pajak untuk hukum Akselerasi dan Inklusi, serta skandal-skandal korupsi besar yang melanda pemerintahannya," sebut kelompok itu dalam pernyataan, Senin (04/06).

Perempuan yang dicium Duterte, sebagaimana dilaporkan kantor berita Philippine News Agency, bernama Bea Kim. Ditanya apakah masih lajang atau tidak, dia mengaku menikah dengan orang Korea.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini