TRIBUNNEWS.COM – Tepat hari ini, setahun sudah animator terkenal pencipta seri animasi SpongeBob SquarePants, Stephen McDannell Hillenburg meninggal dunia.
Diberitakan sebelumnya oleh Tribunnews.com dari Variety, Stephen Hillenburg meninggal akibat penyakit Amyotrophic Lateral Sclerosis (ALS).
Dirinya diketahui sudah mengidap penyakit ini sejak bulan sejak Maret 2017.
Stephen Hillenburg harus menyerah melawan penyakit yang tergolong langka ini dan meninggal dunia, Senin (26/11/2018) di usia 57 tahun.
Stephen Hillenburg sendiri lahir pada 21 Agustus 1961 di Lawton, Oklahoma.
Ia pindah ke Orange County, California ketika berumur satu tahun.
Stephen dibesarkan di Anaheim, California dan mengikuti Humboldt State University, mendapatkan gelar dalam interpretasi dan perencanaan sumber daya laut pada 1984.
Baca: Viral Masjid Megah di Tengah Hutan, Perekam Video Ungkap Kisah Dibaliknya
Dia mengikuti California Institute of the Arts (CalArts) pada 1992 untuk membantu karier animasi.
Dirangkum dari laman biography.com, Stephen Hillenburg memulai debutnya di jaringan televisi berbayar Amerika, Nickelodeon pada Mei 1999.
Sedangkan Nickelodeon merupakan jaringan televisi yang diluncurkan pada 1 Desember 1977, sebagai saluran kabel pertama untuk anak – anak di Amerika Serikat.
Saat bekerja di Nickelodeon, Stephen Hillenburg mendapat prestasi membangakan dengan lebih dari 200 episode SpongeBob SquarePants.
Dirinya mulai membuat episode SpongeBob SquarePants pada tahun 1996.
Bersama sutradara kreatif, Derek Drymon, Stephen membuat seri animasi untuk mewujudkan keinginan Nickelodeon untuk mengembangkan karakter yang memiliki sikap kekanak-kanakan.
Baca: 5 Fakta Menarik Masjid Megah di Tengah Hutan yang Viral di Media Sosial
Diketahui, SpongeBob Squarepants tidak hanya menarik bagi anak-anak tetapi juga pemirsa berusia dewasa.
Stephen Hillenburg dan Derek Drymon juga terinspirasi dari video Pee-Wee-Herman, Buster Keaton , Stan Laurel, dan Jerry Lewis, yang komedi 1960-nya The Bellboy.
Awalnya, Stephen Hillenburg menyebut karakter utamanya itu dengan nama SpongeBoy.
Hillenburg juga menulis, memproduksi, dan mengarahkan 'The SpongeBob SquarePants Movie' yang rilis pada tahun 2004.
Hillenburg kemudian menulis cerita dan juga produser eksekutif dari sekuel, 'The SpongeBob Movie: Sponge Out of Water' pada tahun 2015.
Pada 22 Mei 2020 , sekuel The SpongeBob Movie Sponge on The Run akan kembali dirilis.
Film ini akan diproduksi oleh Paramount Animation , Nickelodeon Movies , dan United Plankton Pictures dengan animasi yang digarap oleh Mikros Image.
Dirangkum dari laman, wikipedia.org, Hillenburg telah memenangkan satu Emmy Award dan enam Annie Award untuk SpongeBob SquarePants.
Baca: Bukan Karena Mistis, Perempuan Perekam Masjid Megah di Tengah Hutan Merinding Karena Ini
Dia juga telah mendapat penghargaan lain, termasuk penghargaan Walk the Talk dari Heal the Bay untuk usahanya dalam meningkatkan kesadaran kehidupan laut melalui SpongeBob SquarePants, dan Television Animation Award dari National Cartoonists Society.
Pada 2002, dia mendapat Statue Award dalam film dari Princess Grace Foundation.
Nickelodeon berduka
Nickelodeon dalam sebuah pernyataannya mengaku sangat kehilangan dengan sosok Stephen Hillenburg.
"Dia adalah seorang teman yang sangat dicintai dan mitra kreatif lama untuk semua orang di Nickelodeon, dan hati kami pergi ke seluruh keluarganya," ungap Nickelodeon dikutip dari variety.com.
Menurut Nickelodeon, pria yang akarab disapa Steve mampu berikan rasa humor dan kepolosan yang unik di SpongeBob SquarePants.
“Karakternya yang benar-benar asli dan dunia Bikini Bottom akan lama berdiri sebagai pengingat nilai optimisme, persahabatan, dan kekuatan imajinasi yang tak terbatas," ungkap Nickelodeon.
(*)
(Tribunnews.com/Endra Kurniawan)