News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ramadan 2020

Arab Saudi Luncurkan Program Tausiah Online Selama Ramadan

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Ramadan: bacaan doa untuk niat berpuasa di bulan suci Ramadhan, serta kapan waktu yang tepat untuk mengucapkan niat puasa Ramadhan.

TRIBUNNEWS.COM, RIYADH -- Menteri Urusan Islam Saudi, Dawah dan Bimbingan Sheikh Abdullatif Al-Asheikh mengumumkan program tausiah online selama Ramadan di masa pandemi corona atau Covid-19.

Seperti dikutip dari Arab News, Rabu (23/4/2020), program akan dimulai pada hari ketiga ramadan dengan sejumlah topik seputar etika dan aturan puasa, serta kebajikan bulan Ramadan.

Baca: Link Live Streaming Sidang Isbat Online Penetapan 1 Ramadhan 1441 H, Akses di Sini!

“Kami meluncurkan program Ramadan ini, di mana pejabat terkemuka, syekh dan cendekia berpartisipasi, sebagai bagian dari peran kementerian dalam memberikan pengetahuan dan dakwah. Umat Islam di Bulan Suci ini berinvestasi melalui perbuatan baik, "kata Al-Asheikh.

Baca: Polda Metro Jaya Benarkan Tangkap Ravio Patra, Diduga Sebarkan Berita Keonaran

Program ini hanyalah salah satu program yang diselenggarakan oleh kementerian selama bulan Ramadhan melalui cabang-cabangnya di wilayah Kerajaan.

Baca: Imbau Warga Lakukan Ibadah Ramadan di Rumah, Ganjar Minta Takmir Masjid Tetap Siarkan Pengajian

"Ini adalah bagian dari tugas dakwah kementerian dan menunjukkan keinginannya untuk mempromosikan nilai-nilai luhur dan ajaran Islam moderat," ujar Al-Asheikh.

Selama Ramadan terdapat sejumlah peraturan yang dikeluarkan otoritas Arab Saudi untuk menekan Covid-19.

Pertama, penduduk di provinsi dan kota yang tidak terkena pemberlakuan larangan berpergian sepanjang hari, diperbolehkan beraktivitas di luar rumah dari jam 09.00-17.00.

Baca: Polda Metro Jaya Benarkan Tangkap Ravio Patra, Diduga Sebarkan Berita Keonaran

Kedua, penduduk di provinsi dan kota yang terkena pemberlakuan larangan berpergian selama 24 jam, diperbolehkan beraktivitas di luar rumah untuk membeli sembako dan kebutuhan kesehatan di dalam distriknya antara jam 09.00-17.00.

Ketiga, satu mobil mengangkut dua orang termasuk supir.

Keempat, penduduk di wilayah permukiman yang terkena larangan isolasi total, tetap dilarang untuk keluar rumah selama 24 jam.

Worldometers.info mencatat hingga kini angka kematian di Arab Saudi akibat Covid-19 tercatat 114 orang, di mana jumlah kasus positif mencapai 12.772, diantaranya 1.812 orang sembuh.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini