Pada 2019, tercatat 31 juta pengunjung datang ke Yunani, menjadikannya tujuan liburan terpopuler ketujuh di dunia.
Kedatangan turis tahun lalu turun tiga perempat, begitu pula pendapatan, menjadi 4,3 miliar euro ($ 5,2 miliar).
Baca juga: Tangani Covid-19, Kit Antibodi Hingga Suplemen Kesehatan Akan Diluncurkan Dalam Waktu Dekat
Jam malam
Yunani memberlakukan jam malam yang dimulai pukul 21.00 waktu setempat hingga lewat tengah malam.
Cukup berbeda dengan situasi sebelumnya, sekarang orang-orang dapat berpindah-pindah wilayah negara.
Warga yang hendak bepergian tidak perlu lagi mengirim pesan teks kepada pemerintah setiap kali keluar rumah.
Pada 21 Mei 2021, bioskop di Yunani akan beroperasi kembali, menjadi hiburan musim panas favorit bagi orang Yunani.
Tetapi pemerintah mengakui bahwa tidak satu pun dari langkah-langkah ini akan berdampak pada ekonomi sampai negara lain mengizinkan warganya bepergian tanpa batasan.
Jerman dan Inggris, yang bersama-sama mengirimkan 5,5 juta wisatawan ke Yunani pada 2019, belum melakukannya.
Baca juga: Akhir Bulan Ini, RI Kedatangan 16 Juta Dosis Bahan Baku Vaksin Covid-19 dari Sinovac
Digital Green Pass
Sejak Januari, Yunani telah menekan UE untuk mengadopsi Digital Green Pass, yang memungkinkan orang Eropa yang divaksinasi untuk bepergian dengan mudah.
"Kami melihat bahwa ada kekurangan kepemimpinan yang jelas dan kami perlu memberikan kepemimpinan semacam ini dengan menyediakan kerangka kerja yang aman untuk ditiru orang lain dan untuk proses pemikiran yang matang," kata Menteri Pariwisata Harry Theoharis kepada Al Jazeera.
Pemerintah yakin akan segera melihat pertumbuhan ekonomi sekira 3,6 persen tahun ini, bahkan perkiraan dari Komisi Eropa untuk Yunani lebih cerah.
Keduanya didasarkan pada asumsi musim turis yang bangkit kembali dan mengingat Yunani memiliki tingkat vaksinasi tercepat kelima di UE.
"(Ini) adalah senjata yang sangat penting di tangan kami sehingga kami dapat menjadi tujuan yang aman, yang merupakan masalah nomor satu kami," kata Babis Voulgaris, presiden asosiasi pelaku bisnis perhotelan Corfu.
Baca juga: Vaksinasi Gotong Royong Dimulai, Bio Farma Telah Distribusikan 69.730 Dosis Vaksin Sinopharm
Berita lain terkait Penanganan Covid
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)