TRIBUNNEWS.COM, LONDON – Inggris menyetujui pendatang yang menggunakan vaksin Covid-19 buatan China dan India.
Departemen Transpirtasi dan Departemen Kesehatan dan Perawatan Sosial Inggris, Senin (22/11/2021) mengeluarkan pemberitahuan bahwa vaksin Sinovac Biotech China, Sinopharm, dan vaksin yang diproduksi Bharat Biotech India mendapatkan izin masuk bagi warga yang sudah divaksin penuh.
Persetujuan ini membuka jalan bagi turis dan pelajar asing yang sudah diimunisasi lengkap untuk kembali masuk ke Inggris.
Dengan pemberitahuan ini, tujuh vaksin Covid-19 yang sudah mendapat izin penggunaan darurat dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akan diakui oleh Inggris.
Vaksin tersebut termasuk Covaxin dari India, yang mendapat persetujuan badan tersebut awal bulan ini.
Baca juga: Inggris akan Akui Vaksin Sinovac, Sinopharm dan Covaxin
Baca juga: Inggris Izinkan Perjalanan Bebas Karantina bagi Wisatawan yang Sudah Divaksin Covaxin
Inggris mengikuti Australia, yang bulan lalu menambah jumlah vaksin yang diakuinya.
Amerika Serikat juga mengatakan akan menerima semua vaksin yang disetujui WHO ketika AS membuka perbatasannya untuk turis asing bulan ini.
Keputusan Inggris harus memungkinkan puluhan ribu pelajar China untuk kembali bersekolah di sana.
Laporan yang dirilis The Universities and Colleges Admissions Service, penyedia layanan penerimaan perguruan tinggi Inggris, Oktober lalu menyebutkan bahwa sejumlah perguruan tinggi menerima banyak aplikasi sarjana dari China.
Vaksin Sinovac dan Sinopharm adalah yang paling banyak digunakan di China, yang telah memvaksinasi lebih dari 80 persen dari 1,4 miliar penduduknya.
Baca juga: Vaksin Covid-19 Covaxin Buatan India Dapat Izin Penggunaan Darurat dari WHO
Baca juga: Hasil Penelitian: Vaksin Covid-19 Covaxin Efektif Melawan Varian Delta Plus
Data Badan Statistik Pendidikan Tinggi Inggris menunjukkan China menyumbang sebagian besar mahasiswa asing di Inggris, dan keluarga mereka memberikan kontribusi pendapatan yang signifikan untuk universitas di sana setiap tahun.
Lebih dari 4.500 siswa Tiongkok mendaftar untuk penerimaan sarjana ke perguruan tinggi dan universitas di Inggris tahun ini, meningkat sekitar sepertiga sejak pandemi global Covid-19 dimulai.
Pengunjung ke Inggris yang belum sepenuhnya divaksinasi wajib menjalani tes Covid-19 dan karantina selama 10 hari.
Vaksin Booster