News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menlu Hayashi Berharap Indonesia Bisa Membantu Memulangkan Warga Jepang Korban Penculikan Korut

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri luar negeri Jepang Yoshimasa Hayashi saat jumpa pers, 11 November 2021.

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Menteri Luar Negeri Jepang Yoshimasa Hayashi berharap bersama Indonesia bisa segera menyelesaikan masalah dengan Korea Utara khususnya mengenai penculikan warga Jepang.

"Minggu lalu Jumat sore saya memang bicara langsung dengan Menlu Retno Marsudi antara lain mengenai penculikan warga Jepang oleh Korea Utara," kata Menlu Hayashi khusus kepada Tribunnews.com, Selasa (7/12/2021) pagi.

Menlu Hayashi melihat masalah penculikan warga Jepang oleh Korea Utara sebagai hal yang sangat penting di dalam negeri Jepang.

"Kita sangat berterima kasih kepada Indonesia di masa lalu. Kali ini mungkin bisa bersama Indonesia memecahkan masalah tersebut agar cepat terselesaikan," tambahnya.

Masalah penculikan warga Jepang oleh Korea Utara sempat dilakukan kesepakatan dan pemulangan korban ke Jepang setelah hampir 20 tahun lalu.

Baca juga: 100 Anggota Parlemen Jepang Beribadah di Kuil Yasukuni

Tanggal 9 Juli 2002 lima warga Jepang dan satu warga Amerika Serikat, Charles Jenkins (alm) kembali ke Jepang lewat Jakarta Indonesia.

Kini Jepang berharap Indonesia bisa membantu kembali soal penculikan warga Jepang itu untuk membicarakannya dengan pihak Korea Utara.

"Kita sangat berharap Indonesia bisa ikut membantu Jepang lagi dan mengenai rincian isi pembicaraan dengan Menlu Retno tentu kami tak bisa mengungkapkan di sini," tambahnya.

Sementara itu beasiswa (ke Jepang), belajar gratis di sekolah bahasa Jepang di Jepang, serta upaya belajar bahasa Jepang yang lebih efektif melalui aplikasi zoom terus dilakukan bagi warga Indonesia secara aktif dengan target belajar ke sekolah di Jepang. Info lengkap silakan email: info@sekolah.biz dengan subject: Belajar bahasa Jepang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini