News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik di Afghanistan

Komisi I DPR: Indonesia Mengecam Bentuk Penjajahan Termasuk Invasi Rusia Ke Ukraina

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Polisi dan personel keamanan memeriksa sisa-sisa peluru di sebuah jalan di Kyiv. Kamis. (24 Februari 2022). Serangan terjadi usai Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan operasi militer di Ukraina pada hari Kamis dengan ledakan terdengar segera setelah di seluruh negeri dan menteri luar negerinya memperingatkan penuh -skala invasi sedang berlangsung. (Sergei Supinsky / AFP)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Rusia Vladimir Putin telah memerintahkan melakukan invasi ke Ukraina, dan menyebutnya sebagai "operasi militer khusus".

Demikian yang dilaporkan Daily Mail pada Kamis (24/2/2022) pagi.

Putin mengatakan dia ingin 'demliterisasi', bukan menduduki negara itu.

Presiden Rusia itu meminta tentara Ukraina untuk meletakkan senjata mereka dan pulang.

Menanggapi hal itu, Anggota Komisi I DPR RI Bobby Adhityo Rizaldi menilai, sesuai konstitusi negara, bahwa Indonesia mengecam segala bentuk penjajahan di muka bumi.

"Termasuk invasi ke negara berdaulat, seperti saat ini," kata Bobby saat dihubungi Tribunnews, Kamis (24/2/2022).

Ia pun berharap, bahwa Rusia masih mau melakukan cara-cara dialog dalam segala permasalahan yang ada. 

Termasuk, permasalahan diplomatik dengan Ukraina dan tetap menjaga perdamaian dunia.

Baca juga: BREAKING NEWS: Bunyi Sirine Mencekam di Kota Kiev, Rusia Gencarkan Serangan Militer ke Ukraina

"Tentu secara pribadi, sebaiknya Rusia tetap mengedepankan dialog dalam segala permasalahan diplomatik dengan Ukraina dan tetap menjaga perdamaian dunia," ucap Bobby.

"Karena perang fisik akan menyengsarakan banyak pihak," jelasnya.

Diberitakan CNN, wartawan dan saksi mata di kota-kota di seluruh Ukraina telah melaporkan mendengar ledakan pada Kamis dini hari waktu setempat.

Ledakan terdengar di:

- Kyiv

Wartawan CNN di ibukota Ukraina mendengar ledakan dari timur ke arah bandara internasional kota.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini