News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Teknologi

Keuntungan Samsung Melonjak 50 Persen Berkat Penjualan Chip

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang pengunjung berjalan melewati iklan Samsung pada hari pembukaan MWC (Mobile World Congress) di Barcelona pada 28 Februari 2022. - Pameran seluler terbesar di dunia diadakan dari 28 Februari hingga 3 Maret 2022. (Photo by Pau BARRENA / AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Samsung melaporkan keuntungan kuartal pertama naik lebih dari 50 persen, dibanding dengan waktu yang sama di tahun lalu, Kamis (28/4/2022).

Dilansir CNN, raksasa teknologi Korea Selatan itu menarik pendapatan 77,8 triliun Won Korea (61,4 miliar dolar Amerika), dan laba operasi 14,1 triliun Won Korea (11,1 miliar dolar Amerika).

Pendapatan itu sejalan dengan perkiraan Samsung awal bulan ini.

Pendapatan yang solid dikaitkan dengan penjualan chip memorinya, yang naik hampir 40 persen YoY, mengambil sekitar 20,1 triliun won (15,8 miliar dolar Amerika).

Baca juga: Update Harga HP Samsung Bulan April 2022, Galaxy A23 hingga Galaxy A53 5G'

Baca juga: Samsung Galaxy M53 5G Resmi Meluncur dengan Quad Cam 108MP, Ini Ulasan Spesifikasinya

Seorang pengunjung berjalan melewati iklan Samsung pada hari pembukaan MWC (Mobile World Congress) di Barcelona pada 28 Februari 2022. - Pameran seluler terbesar di dunia diadakan dari 28 Februari hingga 3 Maret 2022. (Photo by Pau BARRENA / AFP) (AFP/PAU BARRENA)

Divisi seluler Samsung juga diuntungkan dari penjualan yang kuat dari jajaran smartphone terbarunya, yang dikatakan "berpusat pada" flagship Galaxy S22 Ultra.

Model tersebut diluncurkan pada Februari 2022.

Rantai pasokan yang dikhawatirkan membuat kekurangan komponen

Pembuat teknologi itu menyoroti soal masalah rantai pasokan yang berjalan lama akan "bertahan", yang menyebabkan kekurangan komponen untuk perangkatnya.

Perusahaan mengatakan akan terus fokus pada upaya untuk menopang stok chip dan sensor gambar tahun ini.

Samsung (SSNLF) juga menandai bahwa mereka memperkirakan sentimen konsumen yang melemah untuk smartphone karena "konflik geopolitik yang berkepanjangan dan penguncian di beberapa area."

Baca juga: Miliki Situs Jual Beli Ponsel Rekondisi, Samsung Jual Galaxy S21 Series

Baca juga: Di Amerika, Beli Samsung Galaxy S21 FE Dapat Diskon 100 Dolar AS

Penyedia penelitian Canalys telah menunjuk ke pasar smartphone global yang melemah, dengan "lingkungan bisnis yang tidak menentu" pada kuartal pertama, menurut wakil presiden mobilitas perusahaan, Nicole Peng.

Dalam sebuah laporan minggu lalu, dia mencatat bahwa "vendor menghadapi ketidakpastian besar karena perang Rusia-Ukraina, penguncian (Covid-19) China yang bergulir dan ancaman inflasi. Semua ini menambah permintaan musiman yang secara tradisional melambat."

Namun, Samsung memimpin penjualan di seluruh dunia pada kuartal pertama, mengalahkan Apple (AAPL), menurut Canalys.

Saham Samsung turun 0,5% di Seoul pada Kamis pagi (28/4/2022).

Baca juga: Chipset Snapdragon di Galaxy S22 Series Jadi Jawaban Samsung Atas Pertanyaan Fans

Samsung Galaxy S22 Ultra (gizmo china)

Spesifikasi Samsung S22 Ultra

Dilaporkan sebelumnya oleh Tribunnews.com, yang mengutip situs Gizmo China, berdasarkan hasil pengujian, S22 Ultra tidak pecah atau mengalami kerusakan berarti ketika dilindas oleh mobil yang bergerak.

Galaxy S22 diketahui menggunakan bingkai paduan logam tangguh yang terbuat dari Armor Aluminium dan membuat perangkat ini tampil mengesankan.

Galaxy S22 Ultra pada kedua sisinya dilapisi dengan Gorilla Glass Victus+ serta teknologi anti gores.

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S22, S22 Plus, dan S22 Ultra

Tampilan bingkai baru yang lebih kokoh dari Galaxy S22 Ultra mengungguli pendahulunya yakni Galaxy S21 Ultra yang saat menjalani pengujian menunjukkan lebih sedikit goresan.

Saat diuji, Galaxy S22 Ultra ditempatkan di sebuah permukaan beton dan dilindas oleh mobil, dan tidak menunjukan kerusakan dan goresan.

Hasil pengujian tersebut menyatakan, ponsel ini masih tetap berfungsi dengan baik tanpa masalah berarti.

Kemampuan kedap air smartphone ini juga sudah diuji dan sudah berstandar IP68.

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani/Dafit)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini