News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Presidensi G20

Menlu Rusia Sergei Lavrov Dipastikan ke Bali Pekan Depan, Vladimir Putin akan Hadiri KTT G20

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sergei Lavrov dipastikan akan menghadiri pertemuan para menlu negara-negara G20 di Bali pekan depan.

TRIBUNNEWS.COM, INDONESIA - Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov dipastikan akan menghadiri pertemuan para menlu negara-negara G20 di Bali pekan depan.

Hal ini diungkapkan pejabat kedutaan besar Rusia di Indonesia, Selasa (28/6/2022) seperti seperti dikutip dari Kompas.TV.

Juru Bicara Kedubes Rusia di Jakarta, Denis Tetiushin memastikan Menlu Sergei Lavrov akan mengikuti pertemuan tingkat menteri luar negeri G20 itu, yang akan berlangsung pada 7-8 Juli di Bali.

Baca juga: Melihat dari Dekat Gerbong Kereta Luar Biasa yang Ditumpangi Jokowi ke Ukraina

Juru bicara Kementerian Luar Negeri RI belum dapat memastikan kebenaran kabar itu.

Serangan Rusia ke Ukraina, yang disebut Moskow sebagai "operasi khusus", membayangi ajang G20 tahun ini.

Beberapa negara Barat mengancam akan memboikot pertemuan para pemimpin G20 kalau Presiden Rusia Vladimir Putin hadir pada pertemuan itu.

Partisipasi Rusia pada acara-acara G20 telah menjadi sumber ketegangan.

Vladimir Putin ke Bali November

Sementara itu, Perdana Menteri Italia Mario Draghi mengatakan Presidensi G20 Indonesia telah mengesampingkan partisipasi langsung Presiden Rusia Vladimir Putin pada pertemuan G20 di Bali pada November mendatang.

Hal ini diungkapkannya kepada wartawan di Elmau, Jerman, Selasa (28/6/2022).

Dikutip dari The Associated Press, menurutnya, KTT G20 pada 15-16 November akan mempertaruhkan pertemuan diplomatik yang canggung jika Putin datang atau bahkan para pemimpin dari negara-negara barat tidak akan hadir dalam pertemuan tersebut.

Masalah ini turut menjadi topik pada KTT G7 di Jerman yang berakhir pada hari Selasa lalu.

Selain negara-negara G7, dalam pertemuan ini juga hadir para pemimpin dari lima negara demokrasi utama yang sedang berkembang, yaitu India, Indonesia, Senegal, Afrika Selatan dan Argentina.

Baca juga: Berita Foto : Presiden Jokowi dan Iriana Naik Kereta Api Menuju Ukraina

Kelima negara ini tidak semuanya memiliki pandangan yang sama dengan G7, terutama tentang perang di Ukraina atau sanksi terhadap Rusia.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini