TRIBUNNEWS.COM, TEPI BARAT - Amjad Nashat Abu Alya berusia 16 tahun tewas ditembak saat demonstrasi yang berujung dengan bentrokan dengan tentara Israel dan pemukim Yahudi di desa al-Mughayer, Tepi Barat.
Demonstrasi damai dilakukan warga desa bersama sejumlah organisasi pendukung pada Jumat 29 Juli 2022 memprotes kekerasan yang sering terjadi.
Ketegangan terjadi antara demonstran dengan pasukan Israel dan sejumlah pemukim Yahudi yang membawa senjata menghadang demonstran. Rentetan tembakan dan gas air mata menghujani demonstran yang melawan dengan melemparkan batu.
Amjad Nashat Abu Alya terlihat tersungkur ketika sebuah peluru menerjang dadanya saat terjadi bentrokan. Belum jelas apakah peluru dari tentara Israel atau pemukim Yahudi yang menewaskan Nashat.
Bentrokan sering terjadi antara warga Palestina dengan pasukan Israel dan pemukim Yahudi di Tepi Barat yang diduduki karena penggusuran rumah untuk dijadikan pemukiman Yahudi.