Sebelumnya, pejabat AS Victoria Nuland mengatakan kepada Carnegie Endowment for International Peace di Washington bahwa AS menganggap Krimea, wilayah yang dianeksasi Rusia dari Ukraina pada tahun 2014, harus didemiliterisasi seminimal mungkin.
Ia juga menyebut, Washington mendukung serangan Ukraina di semenanjung Krimea.
- Facebook mengizinkan oligarki Moldova yang diasingkan, Ilan Shor yang memiliki hubungan dengan Kremlin, untuk menjalankan iklan yang menyerukan protes dan pemberontakan melawan pemerintah pro-Barat.
Ilan Shor dan partai politiknya masuk dalam daftar sanksi AS.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)