News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik Rusia Vs Ukraina

Pemimpin Jepang dan China Kunjungi Negara yang Berperang, Kishida ke Ukraina, Xi Jinping ke Rusia

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase foto PM Jepang Fumio Kishida dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Istana Mariinsky di Kyiv pada 21 Maret 2023 dan Presiden China Xi Jinping dan Presiden Rusia Vladimir Putin di Kremlin Moskow pada 21 Maret 2023. Pemimpin China dan Jepang mengunjungi dua negara yang berperang di waktu bersamaan. PM Fumio Kishida memilih ke Ukraina, sementara Xi Jinping ke Rusia

Putin sangat ingin menunjukkan bahwa dia memiliki sekutu kelas berat dan juga menemukan pasar untuk produk energi Rusia di bawah sanksi Barat.

Putin mengatakan dia ingin memperluas hubungan ekonomi bilateral, mencatat perdagangan Rusia-China yang naik 30 persen tahun lalu menjadi $185 miliar dan diperkirakan mencapai $200 miliar tahun ini.

Rusia siap untuk memenuhi permintaan pertumbuhan ekonomi China untuk sumber daya energi dengan meningkatkan pengiriman minyak dan gas, katanya.

Putin juga menawarkan daftar panjang bidang kerja sama ekonomi dan budaya lainnya, termasuk industri pesawat terbang dan pembuatan kapal serta sektor industri teknologi tinggi lainnya.

Xi mengatakan dia bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan interaksi dengan Rusia, yang dapat membantu kemakmuran dan kebangkitan China dan Rusia.

Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Ryabkov menuduh NATO berusaha menjadi kekuatan militer dominan dunia dan mengatakan Moskow sedang berusaha mencegahnya.

“Itulah sebabnya kami memperluas kerja sama dengan China, termasuk di bidang keamanan,” ujarnya.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini