News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Israel Kembali Serang Damaskus, 4 Tentara Suriah Tewas, Targetkan Gudang Senjata dan Amunisi

Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Arif Fajar Nasucha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Militer Israel melakukan beberapa serangan udara pada Minggu (12/3/2023) pagi di dekat Masyaf di Suriah barat, menurut laporan berita dari Damaskus. - Israel kembali menyerang Damaskus, Ibu Kota Suriah pada Senin (7/8/2023) pagi. Serangan itu telah menewaskan 4 tentara Suriah.

Selain itu, serangan udara yang dikaitkan dengan Israel telah berulang kali menargetkan sistem pertahanan udara Suriah.

Serangan itu akan menjadi serangan mendadak Israel pertama di Suriah sejak 19 Juli, ketika jet tempur dilaporkan melakukan serangan terhadap sasaran di Damaskus, melukai dua tentara.

Baca juga: Serbu Tepi Barat Lagi, Pasukan Israel Seorang Bunuh Pria Palestina, Korban Ditembak di Dada

Serangan yang ke-22 Kalinya

Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, sebuah pemantau perang yang terkait dengan oposisi, mengatakan serangan itu menargetkan gudang senjata dan amunisi.

Dikutip dari AP, observatorium mengatakan serangan itu menandai kali ke-22 Israel menyerang Suriah tahun ini.

Israel, yang telah bersumpah untuk menghentikan kubu Iran di sebelahnya, telah melakukan ratusan serangan terhadap sasaran di bagian-bagian yang dikuasai pemerintah di negara tetangga Suriah dalam beberapa tahun terakhir.

Israel juga telah menargetkan bandara internasional di Damaskus dan Kota Aleppo di Suriah utara beberapa kali selama beberapa tahun terakhir.

(Tribunnews.com/Whiesa)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini