Dalam situs resminya, Miss Grand International (MGI) mempromosikan diri sebagai pusat kreativitas dan hiburan kelas dunia, dengan menaikkan taraf industri kontes kecantikan dunia, menciptakan Soft Power untuk menjadi yang terdepan dalam kancah kontes kecantikan internasional, dan memperluas branding ke seluruh dunia.
Miss Grand International (MGI) dianggap sebagai kontes kecantikan internasional dengan peningkatan jumlah pengikut dan popularitas di media sosial serta kontes kecantikan dengan pertumbuhan tercepat.
Pemenang gelar Miss Grand International dan empat runner-up akan dimahkotai.
Mahkota kontes kecantikan Miss Grand International dikenal sebagai “Golden Crown” yang dibuat dari emas dan kuningan, dihiasi dengan berlian dan zamrud.
Desainnya diubah setiap tiga tahun.
Ketika Miss Grand International telah menyelesaikan masa jabatannya, dia harus mengembalikan mahkota tersebut ke Organisasi Miss Grand International untuk dikenakan oleh penerusnya.
Tahun ini, Miss Grand International akan digelar pada 25 Oktober 2023 di Ho Chi Minh City, Vietnam.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)