Dilansir Al Jazeera, dalam perkembangan lain ada lebih banyak penangkapan di Tepi Barat ketika pasukan Israel terus melakukan penggerebekan.
Militer Israel telah menangkap sekitar 20 warga Palestina di dekat kota Al-Issawiya, timur laut Yerusalem Timur yang diduduki pada Minggu (17/3/2024)malam, menurut kantor berita Wafa.
"Warga Palestina, yang identitasnya belum diketahui, ditahan ketika mereka mencoba memasuki Al-Issawiya dari kota tetangga Al-Za'im," lapor Wafa.
Pasukan Israel juga melanjutkan serangan di tempat lain di Tepi Barat yang diduduki. Mereka termasuk:
- Kamp pengungsi Jenin, tempat kendaraan militer Israel menjadi sasaran bahan peledak
- Kota Arraba, Fahma, Kafr Ra'i, Al-Fandakumiya dan Tura dekat Jenin
- Kota Azzun, sebelah timur Qalqilya
- Desa Abu Anjim dan Harmala, sebelah timur Betlehem
Wafa juga melaporkan konfrontasi antara pasukan Israel dan warga Palestina di desa Jalboun dan Faquoa, timur laut Jenin.
Menurur laporan Wafa, seorang pria Palestina lainnya ditangkap di pos pemeriksaan militer Annab, sebelah timur Tulkarem.
(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)