Helikopter tersebut ditumpangi oleh Raisi dan rombongan, terdiri dari Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amirabdollahian; Gubernur Azerbaijan Timur, Malek Rahmati; Perwakilan pemimpin tertinggi Iran di Azerbaijan Timur, Mohammad Ali Ale-Hashem; Kepala pengawal presiden, Mehdi Mousavi; Pilot, co-pilot, dan awak helikopter.
Dipastikan penumpang helikopter Bell 212 tersebut semua tewas.
Kantor berita Iran, Mehr, mengonfirmasi kematian kesembilan orang tersebut.
Mehr melaporkan "semua penumpang helikopter yang membawa presiden dan menteri luar negeri Iran menjadi syahid".
2. Rusia dan Uni Eropa Kompak Bantu Cari Helikopter Presiden Iran
Kekompakan yang jarang terjadi ditunjukkan oleh Uni Eropa dan Rusia menanggapi kabar jatuhnya helikopter yang ditumpangi Presiden Iran, Ebrahim Raisi pada hari Minggu (19/5/2024) waktu setempat.
Seperti yang diketahui sebelumnya, Kecelakaan menimpa rombongan Presiden Raisi saat akan kembali dari sebuah upacara pembukaan bendungan di perbatasan Iran dengan Azerbaijan.
Dalam perjalanan pulangnya, helikopter yang ditumpangi Ebrahim Raisi dikabarkan jatuh saat mencoba mendarat di wilayah Varzaqan, Iran.
Menanggapi kabar tersebut, Rusia dan Uni Eropa yang beberapa waktu belakangan ini kerap bersiteru justru kompak untuk mengulurkan bantuannya guna melakukan evakuasi.
Uluran bantuan pertama disampaikan oleh Komisi Uni Eropa melalui Komisioner manajemen krisis, Janez Lenarcic.
Melalui unggahannya di X, Lenarcic mengkonfirmasi bahwa Uni Eropa sedang mengaktifkan layanan pemetaan satelit untuk membantu upaya pencarian
3. Operasi Gabungan Al-Qassam, Al-Quds, DFLP di Rafah-Jabalia Bingungkan Tentara Israel
Faksi-faksi Milisi Perlawanan Palestina meluncurkan beberapa operasi gabungan pada Minggu (19/5/2024) dan mengkonfirmasi adanya banyak korban di antara pasukan Israel.
Operasi gabungan itu berlanjut pada Senin (20/5/2024) di mana Brigade Al-Qassam, sayap militer Hamas, mengatakan kalau hari ini mereka mengebom pasukan pendudukan Israel di dalam penyeberangan Rafah di Jalur Gaza selatan dengan mortir.