News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Konflik Palestina Vs Israel

Jet Israel Buru Benda Misterius yang Terbang Dekat Rumah Netanyahu, Apakah Drone Hizbullah?

Penulis: Febri Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rumah pribadi Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Caesarea.

Adanya video tersebut menunjukkan Israel kesusahan mengatasi drone Hizbullah yang berhasil menembus sistem pertahanan Israel.

Hizbullah juga pernah merilis video yang memperlihatkan peluncur artileri, radar, dan sistem pertahanan udara Iron Dome Israel di Dataran Tinggi Golan.

Media Israel bernama Davar menyebutkan bahwa drone kini makin murah dan bisa didapatkan oleh musuh-musuh Israel.

Teknologi baru juga memungkinkan drone untuk menargetkan militer Israel.

Direktur Program Teknologi Canggih di Institut Kajian Keamanan Internal Israel, Liran Antebi, memperingatkan bahwa Iran beserta sekutunya sudah sadar bahwa Israel memiliki blindspot, terutama dalam bidang drone.

Saat ini Israel sedang bersiap menghadapi serangan balasan dari Iran dan sekutunya.

Sebelumnya, Israel melancarkan serangan yang menewaskan Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyeh di Teheran, Iran.

Haniyeh dibunuh setelah menghadiri acara pelantikan Presiden Iran Masoud Pezeshkian.

Israel juga membunuh panghlima Hizbullah bernama Fuad Shukr dalam serangan di Beirut, Lebanon.

(Tribunnews/Febri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini