News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sanjay Roy, Tersangka Utama dalam Kasus Pembunuhan-Pemerkosaan Dokter di India

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Bobby Wiratama
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sanjay Roy, Tersangka Utama dalam Kasus Pembunuhan-Pemerkosaan Dokter di India

Tetapi ia memanfaatkan "orang dalam" untuk beralih ke Sel Kesejahteraan Kepolisian Kolkata.

Ia dilaporkan menggunakan "koneksi" untuk tinggal di tempat Batalion ke-4 Kepolisian Kolkata.

Koneksi ini membantunya ditempatkan di Rumah Sakit RG Kar, di mana ia melakukan berbagai praktik pungli.

Roy ditugaskan di pos polisi di Rumah Sakit RG Kar pada beberapa kesempatan, terkadang untuk jangka waktu yang lama.

Posisinya itu memberinya akses mudah ke semua departemen rumah sakit.

Roy merupakan salah satu dari 14 anggota komite pusat Dewan Kesejahteraan Kepolisian.

Roy menerima 5 liter bahan bakar gratis setiap hari untuk menggunakan sepeda motor polisi untuk keperluan pribadi.

Sepeda motor yang berstiker polisi itu disita.

Aksi unjuk rasa atas meninggalnya seorang dokter (ANI)

Tuduhan Sebelumnya

Nampaknya ini bukan aksi kriminal pertama yang dilakukan Roy.

Masih mengutip Times of India, penyelidikan polisi terhadap Sanjay Roy telah mengungkap berbagai tuduhan terhadapnya, termasuk pemerasan, intimidasi, dan ancaman terhadap wanita.

Ia dinyatakan bersalah setidaknya dalam dua kasus, pertama karena menyerang istrinya yang sedang hamil pada tahun 2022, dan kemudian karena berperilaku tidak pantas terhadap seorang dokter wanita beberapa minggu lalu.

Baca juga: Pekerja Medis Mogok Kerja Akibat Dokter Muda Dibunuh, Aktivitas Rumah Sakit di India Lumpuh Total

Tetapi Roy tidak pernah dikecam.

Ia justru berhasil menghindari penangkapan bahkan setelah menyerang istrinya yang sedang hamil.

Menurut Pakistan Today, tetangga Roy berbagi cerita yang meresahkan tentang kehidupan pribadinya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini