TRIBUNNEWS.COM - Isi pesan terkahir penumpang Jeju Air sebelum kecelakaan terungkap.
Sebelum kecelakaan terjadi, penumpang tersebut sempat mengirim pesan kepada temannya melalui KakaoTalk.
Ia mengatakan bahwa kondisi pesawat sedang tidak baik-baik saja.
Di mana terdapat burung yang tersangkut di pesawat.
Menurut penumpang tersebut, keadaan ini membuat pesawat kesulitan mendarat di Bandar Udara Internasional Muan, Korea Selatan.
"Burung itu tersangkut di sayap. Kita tidak bisa mendarat," kata penumpang pesawat Jeju Air 7C2216, dikutip dari The Guardian.
Panik akibat insiden tersebut, penumpang yang tidak diketahui namanya ini mengatakan bahwa dirinya ingin mengucapkan kata-kata terakhir.
"Haruskah saya menulis kata-kata terakhir saya?" tanyanya.
Pesan ini dikirim sebelum pukul 09.00 pagi, beberapa menit sebelum pesawat tergelincir pada hari Minggu (29/12/2024).
Beberapa menit setelah pesan itu dikirim, Boeing 737-800 yang membawa 181 orang tergelincir dari landasan pacu dan terbakar.
Dalam sebuah video, terlihat pesawat keluar dari landasan tanpa roda pendaratan.
Kemudian pesawat tersebut menabrak penghalang beton dan ini memicu kebakaran besar, dikutip dari Irish Star.
Baca juga: Kecelakaan Maut Jeju Air: 179 Tewas, Investigasi dan Inspeksi Keselamatan Dimulai
Akibat insiden ini, 179 penumpang dilaporkan tewas.
Kronologi
Diketahui, pesawat Jeju Air ini dalam penerbangan dari Bangkok.