News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Serangan Demam Berdarah

Korban Demam Berdarah Bertambah Hingga 15 Ribu Orang, Sejumlah Daerah Ditetapkan Kejadian Luar Biasa

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bocah pengungsi etnis Rohingya asal Myanmar, menghindari asap (fogging) di lokasi penampungan Imigrasi kelas I khusus Medan, Sumatera Utara, Selasa (5/9/2017). Fogging tersebut dilakukan guna mencegah wabah penyakit demam berdarah yang sering muncul pada musim hujan.TRIBUN MEDAN/RISKI CAHYADI

Ketua Divisi Infeksi dan Pediatri Tropik Departemen Ilmu Kesehatan Anak RSCM-FKUI, dr Mulya Rahma Karyanti menyebutkan jurus ampuh tersebut juga berlaku saat demam biasa.

“Obatnya prinsipnya cairan. Demam apapun bujuk anak untuk minum, gak mau makan bujuk anak atau orang dewasa untuk minum,” papar dr. Karyanti saat ditemui di Kementerian Kesehatan, Rabu (30/1/2019).

Agar si penderita demam berdarah mau untuk minum bisa dipancing dengan memberikan minuman selain air putih yang mengandung nutrisi.

Beberapa minuman yang disarankan adalah susu karena mengandung karbohidrat, minuman elektrolit ataupun jus buah yang mengandung vitamin dan juga kalori.

“Minum yang ada nutrisinya susu kan ada karbohirdat misalnya cairan elektrolit, atau jus buah ada kandungan vitamin sama kalorinya,” kata dr. Karyanti.

Pertolongan Pertama

Pada saat terkena demam berdarah suhu tubuh pun akan sangat tinggi berkisar di 38 derajat celcius, yang bisa dibantu meredakan dengan mengompres dengan air hangat di bagian lipat ketiak dan pangkal paha.

“Penolongan pertama tadi minum, panas boleh kasih obat panas lalu kompres demgan air hangat, yang dikompres adalah lipat ketiak dan pangkal paha,” ungkap dr. Karyanti.

Adapun beberapa gejala yang menandakan tubuh terkena demam berdarah selain demam adalah sakit perut yang sangat berat, muntah berkepanjangan, mimisan maupun gusi berdarah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini