Kertas ini juga akan cenderung mudah berubah warna saat terpapar panas.
Hal ini dibuktikan dalam penelitian organisasi Perlindungan Lingkungan Hidup AS.
Dalam penelitian yang mereka lakukan disebutkan jika kita menyentuh 2,5 mikrogram BPA yang bisa ditemukan di dalam kertas struk ATM selama 10 detik saja, maka kita akan terpapar bahaya dari bahan bersifat karsinogenik tersebut.
Bahkan, risiko ini akan meningkat 1,5 kali lipat jika kita meremas kertas struk ATM tersebut.
BPA dan BPS bisa meresap ke lapisan bawah kulit dan masuk ke aliran darah.
Seperti yang dilansir dari Plastic Pollution Coalition, AS, BPA yang ada di kertas struk bisa mengganggu sistem reproduksi pada pria dan wanita.
Hal tersebut dapat terjadi akibat menyerapnya senyawa kimia yang menyerupai estrogen tersebut ke dalam kulit.