News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pentingnya Zat Besi dan Vitamin C untuk Tumbuh Kembang Anak, Jangan Sampai Kekurangan Nutrisi!

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang anak membawa brokoli - Zat besi dan vitamin C penting untuk tumbuh kembang anak, dan brokoli mengandung keduanya.

TRIBUNNEWS.COM - Untuk menciptakan generasi maju Indonesia, dibutuhkan gizi yang cukup untuk tumbuh kembang seorang anak.

Dalam tumbuh kembang anak, ada lima aspek yang harus diperhatikan.

Kelimanya yakni aspek tumbuh tinggi, berpikir cepat, percaya diri, bersosialisasi, dan tangguh.

Menurut Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psi., psikolog anak dan keluarga, kelima aspek ini disebut sebagai 5 potensi prestasi.

Aspek tumbuh tinggi dan tangguh termasuk ke dalam aspek fisik-motorik, yang berkaitan dengan bagaimana si kecil bertumbuh, bertambah tinggi, dan fleksibel dalam bergerak.

Sementara itu, aspek berpikir cepat termasuk ke dalam ranah kognitif-bahasa.

Aspek kognitif-bahasa berkaitan dengan bagaimana si kecil berkonsentrasi, menangkap suatu informasi, mengingat dan relevansi dalam menjawab pertanyaan, dan berbahasa.

Selanjutnya, percaya diri, aktif bersosialisasi, dan tangguh termasuk ke dalam aspek sosioemosional.

Aspek sosioemosional berkaitan dengan bagaimana seorang anak mengenali emosinya dan mengendalikan diri, percaya pada diri sendiri, dan mampu bersosialisasi dengan baik kepada orang lain.

Menurut Anna, kelima aspek tersebut harus berkembang seoptimal mungkin.

Konferensi pers SGM Eksplor bertajuk "Dukung Anak Generasi Maju Tumbuh Maksimal, Sarihusada Luncurkan SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC". (Tangkap layar acara konferensi pers "Dukung Anak Generasi Maju Tumbuh Maksimal, Sarihusada Luncurkan SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC")

"Supaya bisa optimal, ada dua hal yang dibutuhkan. Pertama, nutrisi yang lengkap, termasuk zat besi dan vitamin C," kata Anna dalam konferensi pers "Dukung Anak Generasi Maju Tumbuh Maksimal, Sarihusada Luncurkan SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC".

"Kedua, stimulasi yang tepat. Kalau kita bisa memberikan stimulasi yang tepat untuk si kecil, maka dia akan bisa bertumbuh dan berkembang dengan optimal," imbuhnya.

Zat Besi pada Anak Indonesia

Seperti yang disebutkan Anna, satu dari sekian zat gizi yang diperlukan dalam tumbuh kembang anak adalah zat besi.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini