TRIBUNNEWS.COM - Memiliki kebiasaan mengonsumsi minuman teh hijau lemon setiap hari merupakan hal yang baik.
Teh hijau ditambah lemon merupakan minuman yang menenangkan yang dapat dinikmati kapan saja sepanjang hari.
Selain itu, teh hijau lemon merupakan minuman yang mudah disiapkan setiap hari.
Minuman tersebut juga sangat bergizi, sebuah penelitian mengatakan, mengonsumsi teh hijau dicampuri lemon memiliki banyak manfaat bagi tubuh.
Dikutip dari NCBI, mengonsumsi teh hijau dapat mencegah berbagai jenis kanker, termasuk paru-paru, usus besar, kerongkongan, mulut, perut, usus kecil, ginjal, pankreas, dan kelenjar payudara.
Selain itu mengonsumsi teh hijau lemon secara rutin dapat menambah manfaat lain bagi tubuh.
Baca juga: Rekomendasi Nutrisi dan Vitamin yang Bermanfaat untuk Kecerdasan Otak Anak
Baca juga: Tak Sekadar Bumbu Masak, Ini Sederet Manfaat Kunyit untuk Kecantikan
Dilansir Healthline, berikut 5 manfaat mengonsumsi teh hijau lemon bagi tubuh:
1. Kaya akan antioksidan
Teh hijau dan lemon memiliki kadar tinggi antioksidan, senyawa tersebut dapat membantu mencegah peradangan dan kerusakan sel akibat oksidasi.
Teh hijau kaya akan antioksidan seperti epigallocatechin gallate (EGCG), quercetin, asam klorogenat, dan theogallin.
Selain itu, lemon merupakan sumber antioksidan asam askorbat, hesperidin, naringin, dan asam ferulat yang baik.
2. Membantu penurunan berat badan
Teh hijau lemon bisa menjadi tambahan yang bagus untuk menurunkan berat badan.
Faktanya, beberapa penelitian menunjukkan, teh hijau dapat membantu penurunan berat badan dan meningkatkan pembakaran lemak.