News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Adanya Mikroplastik pada Ikan dan Tubuh Manusia, Ini Dampaknya Bagi Kesehatan 

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI mikroplastik - Saat ini keberadaan mikroplastik masih dipertanyakan dampaknya bagi kesehatan dan berbagai penelitian pun telah dilakukan dan  hingga sekarang penelitian masih berlanjut

Laporan Wartawan Tribunnews.com Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Saat ini keberadaan mikroplastik masih dipertanyakan dampaknya bagi kesehatan.

Berbagai penelitian pun telah dilakukan dan  hingga sekarang penelitian masih berlanjut. 

Peneliti Mikroplastik Universitas Katolik Soegijapranata Semarang, Inneke Hantoro S TP M.Sc,mengatakan,  untuk mengetahui apakah mikroplastik memberikan bahaya pada kesehatan tubuh, diperlukan risk assegment yakni sebuah evaluasi risiko dan membutuhkan beberapa tahapan.

Hal ini berdasarkan pada Codex Alimentarisu Commission (CAC).

Langkah pertama adalah melakukan identifikasi hazard.

Ini untuk mengidentifikasi keberadaan mikroplastik, seperti faktor apa yang mendukung keberadaanya. Serta mencari tahu bagaimana karakternya. 

Baca juga: Kominfo Ajak Masyarakat Selamatkan Laut dari Sampah Plastik

Ditambah dengan faktor yang mendorong keberadaanya suatu sampel, baik di lingkungan atau bahan pangan dan udara.

Kedua, jika sudah ada data valid, bisa melakukan hazard characterization yang sampelnya dipaparkan pada hewan dan mencari tahu bagaimana responnya. 

"Itu harus dilakukan dulu untuk bisa dilakukan nanti menyatakan seperti apa risiko mikroplastik," ungkapnya pada webinar Mengenal Mikroplastik Seta Dampaknya Bagi Kesehatan yang diselenggarakan AJI Jakarta, Kamis (16/6/2022). 

Ketiga, jika ingin mengevaluasi risiko mikroplastik pada manusia harus melakukan studi perkiraan paparan pada tubuh. Dari sini bisa melakukan evaluasi risiko. 

"Risk assegment tadi harus dilakukan untuk menjawab apakah ada bahaya pada manusia," katanya lagi. 

Sejauh ini, ribuan studi yang melakukan penelitian mikroplastik menggunakan metode yang beragam. Seperti yang dilakukan penelitian oleh Inneke bersama tim.

"Kami melakukan deteksi mikroplastik pada seafood yang diambil Semarang. Ada Bandeng, Udang dan Kerang Darah. Kami menemukan sejumlah mikroplastik," paparnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini