TRIBUNNEWS.COM – Menyambut bulan kesadaran kanker payudara di bulan Oktober, One Onco mengadakan seminar edukasi kesehatan bertajuk “Peduli Sejak Dini, Kenali Kanker Payudara” yang diadakan pada hari Jumat (6/9/2024) lalu di Kantor Tribunnews.
ONE Onco sendiri merupakan layanan berupa situs website yang memiliki pilar deteksi dini kanker, belanja produk, direktori kanker dan home care. Fokus pada deteksi dini kanker yang dapat diakses baik informasi, deskripsi produk, dan harga, serta bisa melakukan pembelian dan appointment.
Menurut data Globocan 2022, kanker payudara menempati peringkat 1 kasus kanker di Indonesia. Pada kesempatan ini, dr. Farica Noviana Kartawijaya selaku Senior Medical Manager PT. Kalbe Farma membagikan pengetahuannya terkait gejala, faktor risiko dan cara deteksi dini kanker payudara.
Ia mengatakan, 70 persen kasus kanker payudara terdeteksi ketika sudah di tahap lanjut. "Kalau kita bisa mendeteksi di tahap awal, kemungkinan angka kematiannya bisa menurun. Dengan deteksi dini dan pemahaman yang tepat, peluang pengobatan yang efektif akan meningkat," ujar dr. Farica.
Dokter Farica pun mengingatkan untuk melakukan perilaku CERDIK yang sebelumnya digaungkan oleh Kementerian Kesehatan. CERDIK adalah slogan kesehatan yang setiap hurufnya mempunyai makna yaitu; C=Cek kesehatan secara berkala, E=Enyahkan asap rokok, R=Rajin aktivitas fisik, D=Diet sehat dengan kalori seimbang, I=Istirahat cukup dan K= Kelola stress.
Selain itu, para wanita diingatkan untuk melakukan SADARI (Pemeriksaan Payudara Sendiri) setiap bulan dan SADANIS (Pemeriksaan Payudara secara Klinis yang dilakukan oleh tenaga kesehatan) 1 tahun sekali. Bagi wanita yang berusia dibawah usia 40 tahun disarankan untuk USG Payudara dan Mammografi bagi yang sudah berusia 40 tahun keatas.
Kegiatan tidak hanya memberikan pemaparan materi seminar, tetapi juga menyediakan pemeriksaan kesehatan gratis, seperti cek tekanan darah & gula darah kepada karyawan Tribunnews. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan mengenai kanker payudara dan juga Kesehatan agar tetap produktif menjalani hari.
Oleh karena itu, Kalbe Farma menghadirkan layanan digital www.oneonco.co.id sebagai solusi lengkap terkait kanker. Pesan layanan deteksi kanker, belanja produk kesehatan, info direktori faskes dan home care, langsung dari gadget Anda! Gunakan kode CEGAHKANKER untuk mendapatkan diskon Rp100.000 dengan booking layanan deteksi kanker di www.oneonco.co.id.
Baca juga: Kalbe Morinaga Resmikan PLTS Atap di Pabrik Cikampek, Kurangi Emisi Karbon