TRIBUNNEWS.COM - Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, memberi tanggapan terkait dukungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepadanya.
Seperti diketahui, Jokowi sempat menanggapi pertanyaan awak media soal restu bagi Prabowo Subianto untuk maju sebagai Calon Presiden (Capres) pada Pilpres 2024.
Presiden Jokowi lalu menyampaikan, dirinya sejak awal mendukung Prabowo Subianto.
Namun, Jokowi memberikan tanggapan itu dalam konteks pemerintahan.
Sementara, Prabowo Subianto enggan berkomentar banyak terkait dukungan Jokowi tersebut.
Menteri Pertahanan itu pun menanggapi santai soal dukungan Capres 2024.
Prabowo Subianto hanya menjawab singkat ketika ditanya tanggapannya mengenai dukungan dari Jokowi.
"Kan sudah jelas dari ucapannya yang kemarin ya, oke terima kasih," ungkapnya di Dermaga Pondok Dayung, Jakarta Utara, Kamis (3/11/2022), dilansir YouTube Kompas TV.
Pernyataan Jokowi
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengaku memberi dukungan kepada Prabowo Subianto.
"Sudah sejak awal, kok restu-restu? Sejak awal saya menyampaikan mendukung beliau (Prabowo)," kata Jokowi setelah menghadiri Indo Defence Expo and Forum 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (2/11/2022), dikutip dari Kompas.com.
Jokowi lalu menjawab pertanyaan terkait pesan-pesan untuk Prabowo Subianto dalam menghadapi Pilpres 2024.
Baca juga: Sekjen Gerindra Ungkap Jokowi Utus Prabowo Keliling Dunia untuk Cegah Perang Dunia III
Presiden menyebut, dirinya dan Prabowo Subianto sering bertukar pikiran membahas soal masa depan Indonesia.
"Ya kita sering saling bertukar pikiran mengenai bagaimana Indonesia ke depan."
"Saya kira biasa berbicara dengan, bukan sering tapi terlalu sering berbicara dengan Pak Menhan itu," jelas Jokowi.
Baca juga: Pernyataan Jokowi Dukung Prabowo, Pengamat: Ada Dua Kemungkinan Pilpres 2024 atau Perkuat Pertahanan
Kata KSP soal Dukungan Jokowi
Sementara itu, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP), Joanes Joko, menyebut ucapan Jokowi tersebut sebenarnya tidak mengarah ke satu orang saja.
Namun, kata dia, pernyataan Jokowi itu untuk siapapun yang hendak maju dalam kontestasi Pilpres.
Menurut Joanes, dukungan Jokowi ini terkait dengan regenerasi kepemimpinan Indonesia di masa mendatang.
"Pertanyaan apakah dukungan Presiden gitu kan? Kalau Presiden mendukung ya semua lah pasti."
"Semua menteri-menterinya yang berprestasi sebagai sebuah bentuk kaderisasi, regenerasi organisasi kebangsaan," ungkapnya kepada awak media di kawasan Jakarta Pusat, Rabu, seperti diberitakan Tribunnews.com.
Baca juga: PAN Yakin Dukungan Jokowi Tak Hanya Untuk Prabowo, Tapi Semua Paslon di Pilpres 2024
"Enggak (merujuk ke satu orang). Semua. Kalau ditanya mendukung Pak Prabowo? Mendukung."
"Ditanya mendukung Pak Ganjar atau mendukung siapapun, jadi bukan hanya bicara tentang sosok Pak Prabowo," terang Joanes.
Ia menambahkan, semua warga negara punya hak untuk maju sebagai capres dan itu harus didukung.
Diketahui, Partai Gerindra secara terang-terangan sudah mendukung Prabowo Subianto untuk maju sebagai Capres 2024.
Prabowo Subianto juga didukung oleh partai koalisi Gerindra yakni Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
(Tribunnews.com/Nuryanti/Mario Christian Sumampow) (Kompas.com/Dian Erika Nugraheny)