News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Usai Bertemu Gerindra, Demokrat Klaim Tetap Setia dengan Koalisi Perubahan

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya salam komando dengan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani saat melakukan silaturahmi politik di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023) - Partai Demokrat menyatakan tetap setia di Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) setelah bertemu Partai Gerindra, Kamis (20/7/2023). Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah elit Partai Gerindra berkunjung ke kantor DPP Partai Demokrat, Kamis (20/7/2023). 

Pertemuan kedua partai itu dipimpin oleh sekretaris jenderal (sekjen) masing-masing, yakni Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Kedua Partai itu menyatakan saling menghormati keputusan politik masing-masing. 

Teuku Riefky menyatakan, partainya tetap setia di Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) untuk persatuan yang mengusung Anies Baswedan sebagai calon bakal presiden. 

Riefky juga mengatakan Partai Demokrat menghargai posisi Partai Gerindra yang telah membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) bersama PKB.

"Kami tetap dalam posisi dalam koalisi perubahan dan saat ini kami juga sedang menghitung momentum bersama capres untuk pengumuman itu (cawapres)," kata Riefky, Kamis (20/7/2023), dikutip dari youTube KompasTV

Baca juga: Hasil Pertemuan Gerindra dan Demokrat, Bicara soal Pilpres 2024 hingga Singgung Keputusan Politik

Riefky menuturkan, pertemuan antara kedua partai tersebut merupakan bentuk silaturahmi politik kebangsaan untuk menjalin persaudaraan. 

Riefky berharap pertemuan antara Demokrat dan Gerindra akan terus berlangsung ke depannya. 

"Tetapi Kami mengucapkan terima kasih dan salam untuk Pak Prabowo dari Pak SBY dan juga Mas AHY," kata Riefky.

Ia menjelaskan dalam pertemuan tersebut pihaknya membahas mengenai isu-isu kebangsaan di tanah air.

Termasuk membahas mengenai pemilihan presiden atau Pilpres 2024.

"Nah terkait Pilpres, kami saling menjaga etika politik," ujarnya.

Lebih lanjut, Riefky mengatakan, kedua partai bersepakat agar Pemilu 2024 harus berjalan baik.

"Tentu banyak hal yang kita bicarakan terkait Pilpres ini termasuk juga keinginan kita agar Pemilu ini juga Pilpres ini berjalan dengan baik, dengan damai, dengan demokratis," katanya.

Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya beserta elite partai Demokrat bersama Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani beserta rombongan elite Partai Gerindra menggelar konferensi pers usai pertemuan silaturahmi politik di DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023). (Tribunnews/JEPRIMA)

Baca juga: Hasil Pertemuan Gerindra dan Demokrat, Bicara soal Pilpres 2024 hingga Singgung Keputusan Politik

Senada dengan Teuku Riefky, Ahmad Muzani mengatakan, pertemuan antara Gerindra dengan Demokrat adalah bagian upaya untuk membuka silaturahmi.

Muzani menegaskan, pihaknya tidak menggoda Demokrat untuk mendukung Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, dalam Pilpres 2024.

"Kami tidak bermaksud menggoda keputusan politik Demokrat. Kami menghormati keputusan yang lain," jelas MUzani.

Meski tak bermaksud menggoda Demokrat, Muzani sempat melontarkan pantun di akhir konferensi pers, Kamis.

Dalam pantun tersebut berisi kelakar Muzani menggoda Demokrat untuk mendukung Prabowo.

"Satu pantun, "pergi ke pasar membeli alpukat, membelinya di pasar terapung, Prabowo akan tambah kuat, jika partai Demokrat makin tambah bergabung"," ucap Muzani.

Lantas, pantun tersebut direspons senyum dan tawa dari sejumlah jajaran Partai Gerindra dan Demokrat.

(Tribunnews.com/Milani Resti/Suci Bangun DS)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini