News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Akui Komunikasi Intensif, Gerindra Sebut PAN Bakal Segera Umumkan Dukungan Capres

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan bertemu, Jumat (2/6/2023)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengakui komunikasi dengan Partai Amanat Nasinal (PAN) semakin intensif terkait pembicaraan pemilihan presiden (pilpres) 2024 mendatang.

"Komunikasi dengan PAN juga sangat lancar, sangat intensif sebagai mana pertemuan dengan Golkar," kata Muzani saat ditemui dalam acara konsolidasi kader Gerindra dapil 7 Jakarta Selatan di lapangan Blok S pada Sabtu (12/8/2023).

Muzani menyebut bahwa PAN juga bakal segera menentukan sikap mengenai dukungannya kepada capres tidak lama lagi. 

"Insya Allah dalam waktu yang tidak terlalu lama PAN akan segera mengumumkan untuk mengambil keputusan," jelasnya.

Baca juga: Gerindra Disebut Bakal Punya Energi Politik Besar di Pemilu 2024 Jika Golkar Bergabung

Ia pun meminta semua pihak bersabar menunggu proses yang dilakukan di internal Partai Golkar.

"Kita harus sabar terhadap proses internalnya untuk partai itu segera mengambil keputusannya," tandasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Viva Yoga mengaku partainya ogah kalah tiga kali dalam pemilihan presiden (pilpres). Karena itu, PAN memastikan bakal mengusung calon presiden (capres) yang berpotensi menang di Pilpres 2024.

"PAN harus menang dalam pemilu 2024 karena PAN sudah dua kali mengalami kekalahan," kata Viva Yoga seperti dikutip Selasa (8/8/2023).

Ia menyampaikan bahwa pihaknya kini masih terus mendengar sejumlah prediksi hingga ramalan mengenai capres yang berpotensi menang di Pilpres 2024.

"Kan sekarang masih dalam proses cocoklogi, prediksi, ramalan-ramalan dan itu menjadi bahan pertimbangan kami. Intinya PAN akan berkoalisi dengan partai pemerintah," jelasnya.

Viva menambahkan prediksi dan ramalan yang dimaksudkan terkait tren elektabilitas dari capres yang berpotensi menang.

Nantinya, prediksi dan ramalan itu bakal dicocokan dengan realitas di lapangan.

"Nah prediksi untuk itu adalah pasangan calon yang memiliki tren kenaikan elektabilitas yang cenderung naik dan kita melihat realitas sosial di lapangan itu kita padukan," ungkapnya.

Hingga saat ini, tambah Viva, pihaknya memang belum memutuskan perihal capres yang bakal diusung di Pilpres 2024. Nantinya, pengumuman terkait dukungan bakal disampaikan Ketum PAN Zulkifli Hasan.

"Toh pintu KPU akan dibuka pada 19 Oktober 2023. Masih ada waktu yang lumayan masih longgar. Nanti akan diputuskan oleh Bang Zulkifli Hasan. Ikan sepat, ikan gabus; makin cepat, makin bagus," tukasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini