News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Prabowo-Gibran Kenakan Baju Biru Saat Mendaftar ke KPU, Jubir Koalisi Indonesia Maju Ungkap Maknanya

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bakal capres cawapres KIM, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka tiba di KPU untuk daftar sebagai peserta Pilpres 2024, Rabu (25/10/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal caon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden  Gibran Rakabuming Raka kompak mengenakan kemeja biru muda saat melakukan pendaftaran ke KPU RI.

Warna baju ini sengaja digunakan karena memiliki banyak makna.

Hal itu diungkapkan Juru Bicara Koalisi Indonesia Maju (KIM), Irwan, kepada wartawan di Jakarta, Rabu (25/10/2023).

"Biru muda menyegarkan perpolitikan Indonesia melambangkan semangat KIM dalam rekonsiliasi Indonesia yang mencintai dan menginginkan kebijaksanaan, ketenangan dan kedamaian untuk Indonesia maju," kata Irwan.

Irwan menilai biru muda juga menjadi simbol semangat muda.

Apalagi dia berpandangan bahwa muda adalah kekuatan.

"Bagi kami di Demokrat, biru muda juga bisa melambangkan semangat muda adalah kekuatan," terangnya.

Baca juga: Airlangga: Gibran Dipersiapkan untuk Menyasar Suara Pemilih Muda

Irwan menjelaskan maksud Prabowo-Gibran menuju ke Indonesia Arena GBK terlebih dulu sebelum ke KPU.

Dia mengatakan keduanya akan dideklarasikan di sana bersama-sama.

"Seluruh Ketua Umum dan Sekjen Partai Koalisi Indonesia Maju mendaftarkan Prabowo-Gibran pukul 10.00 WIB pagi ini ke KPU RI. Sebelumnya kita adakan deklarasi pasangan Capres-Cawapres di GOR Indonesia Arena, Senayan Jakarta," ujar dia.

Dia juga memohon doa restu kepada rakyat Indonesia atas pasangan calon ini.

Irwan juga meminta maaf jika pendaftaran hari ini mengganggu aktivitas masyarakat Jakarta.

"Kami dari Koalisi Indonesia Maju memohon doa restu kepada seluruh Rakyat Indonesia. Kami juga memohon maaf kepada masyarakat Jakarta yang hari ini jika aktifitasnya terganggu atas keramaian yang terjadi," jelasnya.

Seperti diketahui,  Koalisi Indonesia Maju (KIM) merupakan koalisi partai politik pengusung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Ini adalah koalisi partai politik yang terdiri atas 12 partai politik empat partai politik parlemen yaitu Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Demokrat.

Dan empat partai non-parlemen yaitu PBB, PSI, Partai Garuda, Partai Gelora Indonesia, satu partai lokal yaitu Partai Aceh dan tiga partai non-partisipan Pemilu 2024 yaitu Partai Berkarya, PRIMA, PPB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini