Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Debat bagi calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) pemilihan presiden (pilpres) 2024 telah berakhir, pada Minggu (4/2/2024).
Capres nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan menyelipkan pribahasa Jawa yang menyebut Surodiro Joyoningrat Lebur Dening Pangastuti.
"Surodiro Joyoningrat Lebur Dening Pangastuti segala angkara murka akan kalah oleh kebaikan," kata Anies menutup debat capres kelima yang disiarkan melalui Kompas TV, Minggu.
Baca juga: Tutup Debat Pilpres 2024, Prabowo Minta Maaf ke Anies dan Ganjar, Terima Kasih ke Seluruh Presiden
Anies mengatakan, dalam perjuangannya untuk menjadi Presiden RI dia menyadari bahwa cinta kasih menjadi bagian penting.
"Kami dalam berjuang menyadari betul cinta kasih welas asih, kelulusan, keteguhan menjadi bagian dari perjuangan ini," tuturnya.
Selain itu, dia juga menyatakan terima kasih sekaligus menjanjikan kepada TNI, Polri bahkan ASN untuk memberikan hidup yang lebih baik setiap tahunnya.
"Kita juga menyaksikan ada yang menolak ini yang hidup dari ketimpangan ini, yang justru merasakan kekuasaan dari ketimpangan ini, itu yang akan kami lawan. Tapi kami tidak melawan dengan kebencian kami tidak melawan dengan rasa ketidaksukaan, kami akan membawa ini dengan spirit," jelasnya.
Menurut Anies, merah putih di atas semuanya. Penghormatan kepada kebhinekaan, penghormatan kepada persatuan akan mengantarkan menjadi Indonesia yang cerdas, sejahtera, sehat.
Dia pun menjanjikan kesetaraan dan kesempatan bagi semua. Baik itu laki-laki ataupun perempuan.
"Setara bagi siapa laki perempuan kaya, miskin, kota Desa mereka yang berpendidikan umum madrasah pesantren agama apapun, suku apapun," ungkapnya.