News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilkada Serentak 2024

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, 2 dari 10 Artis yang Didorong Ikut di Pilkada 2024

Penulis: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nagita Slavina dan suaminya Raffi Ahmad didorong-dorong ikut di Pilkada 2024.

Saat ini Desy berstatus sebagai politikus PAN sekaligus anggota DPR RI petahana dari daerah pemilihan Jabar.

“Kalau dari internal kita ada Desy Ratnasari, ada Bima Arya, dua itu yang kita gadang-gadang,” tutur Yandri, Selasa (21/5/2024).

Pihaknya juga mengaku terbuka untuk berkoalisi dengan partai manapun dalam menghadapi Pilkada Jabar 2024.

8. Rano Karno (Pilkada Banten)

Bintang sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Rano Karno, mengikuti penjaringan calon Gubernur Banten melalui PDI-P pada Pilkada 2024.

Hal tersebut diketahui usai Rano Karno yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur Banten mengambil formulir penjaringan calon gubernur di PDI-P.

Kepada Kompas.com, Senin (29/4/2024), Rano Karno ingin maju sebagai calon Gubernur Banten setelah mendapat dukungan dari relawan, warga, dan tokoh masyarakat.

Tim Pemenangan Rano Karno, Beno Muhamad, menyampaikan bahwa PDI-P akan melakukan komunikasi dan penjajakan dengan partai lain jelang Pilkada 2024.

9. Ronal Surapradja (Pilkada Kota Bandung)

Bintang Extravaganza, Ronal Surapradja, mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota atau Wakil Wali Kota Bandung.

Ia mendaftarkan diri ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P pada Jumat (26/4/2024).

Dikutip dari Kompas.com, Jumat, Ronal mengaku sudah melengkapi berkas yang diperlukan untuk mendaftar sebagai bakal calon Wali Kota atau Wakil Wali Kota Bandung.

Ia mengungkapkan, dirinya bertekad maju sebagai kepala daerah karena ingin mengabdi di tanah kelahirannya.

“Saya orang Bandung, saya lahir di Bandung, saya besar di Bandung, meskipun sekarang sedang bekerja di Jakarta, tapi tetap saya selalu bilang bahwa saya orang Bandung. Saya selalu bilang kepada diri saya bahwa harus ada satu fase dalam kehidupan berbakti, berbuat banyak untuk kampung halaman saya,” tutur Ronal.

10. Eko Patrio (Pilkada Jakarta)

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) juga mengaku telah menyiapkan sejumlah kader untuk mengikuti Pilkada 2024 di DKI Jakarta.

"Dari PAN? Ada Eko Patrio, ada Zita Anjani, ada Pasha Ungu," kata Zulhas pada Kamis (22/5/2024).

Menurut dia  PAN akan membicarakan pencalonan tersebut dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang bekerja sama dalam Pilpres 2024.

Zulkifli Hasan mengaku tidak tertarik mengusung Anies Baswedan untuk Pilkada Jakarta 2024.

Menurut Zulkifli, partainya merupakan bagian dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang telah memiliki banyak pilihan untuk didorong menjadi bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta.

"Kami kan koalisi Indonesia maju, ya," kata Zulhas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini