News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Persiapan Jelang Debat Kedua Pilgub Jakarta: RK Terus Berlatih, Pramono Anung Fokus 3 Hal Ini

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Salma Fenty
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Calon Gubernur DKI Jakarta 2024, Pramono Anung (Kiri), RIdwan Kamil (Tengah) dan Dharma Pongrekun (Kanan). Debat kedua Pilgub Jakarta 2024 akan dilaksanakan pada Minggu (27/10/2024) mendatang. Ini persiapan Ridwan Kamil dan Pramono Anung.

"Pasti akan banyak pertanyaan-pertanyaan berkaitan bagaimana membuat pemerintahan Jakarta lebih efektif, tidak berbelit-belit," ungkapnya.

Ia pun optimis bisa tampil meyakinkan dalam debat kedua Pilgub Jakarta pada akhir pekan nanti.

"Doakan saja," ucap mantan Sekretaris Kabinet (Seskab) ini.

Tema Debat Kedua Pilgub Jakarta

Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta mengusung tema "Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial" dalam debat kedua Pilgub Jakarta 2024 yang akan dilaksanakan di Ecovention Ancol, Jakarta Utara pada hari Minggu mendatang.

“Tema debat kedua soal ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Ekonomi dan kesejahteraan sosial,” ucap Ketua Divisi Data dan Informasi KPU DKI Jakarta, Fahmi Zikrillah, saat dikonfirmasi TribunJakarta.com, Selasa.

Tak berbeda dengan debat perdana, debat kedua nanti akan terbagi dalam enam segmen.

Namun, ada sedikit perubahan format dalam debat kedua yang mana KPU DKI Jakarta bakal mengundang perwakilan dari komunitas masyarakat yang relevan dengan tema debat.

Dengan begitu, masyarakat bisa ikut berpartisipasi langsung dengan memberi pertanyaan kepada masing-masing pasangan calon (paslon).

“Mungkin ada sedikit yang berbeda ya, karena kami melibatkan partisipasi masyarakat ya. Nanti masyarakat dapat menyampaikan pertanyaan secara langsung,” ungkapnya.

Meski begitu, Fahmi mengungkapkan bahwa saat ini KPU DKI Jakarta masih terus mematangkan teknis pelaksanaan debat bersama tim panelis.

Sementara itu, masing-masing paslon diizinkan membawa 75 orang pendukung dan tim sukses sehingga totalnya mencapai 105 orang.

Sebagai informasi, Pilgub Jakarta 2024 diikuti oleh tiga paslon, yaitu pasangan nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

Lalu pasangan nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana dari jalur independen dan pasangan nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno yang didukung PDIP dan Hanura.

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul: Tak Mau Takabur, Ridwan Kamil Terus Berlatih Jelang Debat Kedua: Jawab Pertanyaan 1 Menit Gak Mudah.

(Tribunnews.com/Deni)(TribunJakarta.com/Dionisius Arya/Elga Hikari)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini