News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta 2024

Eki Pitung Soal Guyonan Suswono Soal Janda Kaya: Jangan Seret Pilkada Jakarta ke Politik Identitas

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi, Muhammad Rifqi atau yang akrab disapa Eki Pitung.

Ketua Majelis Pertimbangan Pusat DPP PKS tersebut bahkan sampai beristighfar tiga kali dalam video unggahannya itu.

"Astaghfirullahaladzim, astaghfirullahaladzim, astaghfirullahaladzim," kata dia.

Suswono lantas menyebut kalau dirinya sebagai umat Islam sangat mencintai sosok Rasulullah.

Atas hal itu, dia menyadari kalau pernyataan yang disampaikannya dalam forum tersebut adalah murni karena keteledorannya.

"Saya sungguh sangat mencintai Rasulullah tidak pernah terbesit dalam benak saya untuk menyampaikan satu pernyataan yang mendeskriditkan Rasulullah SAW".

"Sekali lagi, itu adalah keteledoran yang sudah tidak sepatutnya saya sampaikan seharusnya dalam forum tersebut," beber dia.

Dilaporkan Ke Polda Metro Jaya

Ketua Umum Ormas Betawi Bangkit David Darmawan melaporkan Cawagub Jakarta Suswono ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (29/10/2024).

Pihaknya menilai Suswono melakukan dugaan tindak pidana penistaan agama dalam kegiatan deklarasi dukungan Bang Japar di Gedung Nyi Ageng Serang, Jakarta Selatan, Sabtu (26/10/2024).

Diduga Suswono telah mengeluarkan pernyataan yang merendahkan dan mengandung unsur penghinaan terhadap agam Islam.

David menuturkan bahwa Siswono merendahkan Nabi Muhammad yang mengumpamakan sebagai pemuda pengangguran yang dinikahi oleh Siti Khadijah, janda kaya raya.

“Ini satu hari yang sangat sedih buat saya karena saya selaku individu, anak Betawi harus melaporkan orang tua yang dimana beliau saya rasa telah merendahkan Nabi besar kita, Rasulullah S.A.W,” ungkapnya.

Menurut David, sebagai orang berpendidikan semestinya tidak boleh merendahkan Nabi besar.

“Dengan mudahnya beliau dengan mikrofonnya ngomong kenal gak Khadijah? Khadijah kayak dia kenal Khadijah tukang jualan apa gitu kan,” jelas David.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini