Aris menambahkan, akan ada 15.000 "Anak Abah" yang ikut serta mengawal TPS di seluruh Jakarta.
Adapun pengawalan dilakukan untuk mencegah terjadinya kecurangan.
Pertemuan Pramono-Rano dan Anies
Untuk diketahui, Pramono-Rano sudah dua kali bertemu dengan Anies di kediaman Anies.
Pertama pada Jumat (15/11/2024) dan kedua pada Rabu (20/11/2024).
Dalam pertemuannya pertama yang dilakukan di kediaman Anies, Lebak Bulus, dilakukan secara tertutup.
Tidak lama setelahnya, beredar foto-foto Pramono Anung-Rano Karno bersama dengan Anies Baswedan beredar di media sosial.
Potret pertemuan itu diunggah Pramono Anung, Rano Karno dan Anies di akun Instagram masing-masing.
Kabar ini dibenarkan oleh mantan relawan Anies Baswedan yang kini menjadi Jubir Pramono-Rano, Iwan Tarigan.
Iwan menyebut pertemuan itu menandakan Anies mendukung Pram dan Rano di Pilkada Jakarta 2024.
Dalam pertemuan mereka, kata Iwan, ada dua hal yang menjadi poin pembahasan.
Pertama, kata Iwan, Anies resmi memberikan dukungan kepada pasangan Pramono-Rano.
"Mas Anies memberikan atensi dan mendukung Mas Pram dan Bang Doel dalam Pilkada Jakarta," kata Iwan dilansir TribunJakarta.com.
Poin kedua, Anies siap untuk bekerja sama dengan Pram-Rano untuk masa depan Jakarta.
"Kedua, Mas Anies akan selalu bekerja sama dalam memberikan masukan terhadap penataan Jakarta ke depan," ujar Iwan.