Laporan Ida Ayu Lestari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mahasiswi Universitas Pamulang, Siti Halimah Tusadiah, ternyata dibunuh oleh seorang tukang kebun berinisial S alias A, pada 8 Agustus 2013.
Sebelum dibunuh, Halimah sempat melakukan hubungan intim dengan S di semak-semak sekitar Sungai Cisadane.
"S alias A kami tangkap, Sabtu (17/8/2013) pekan lalu. Dia seorang tukang kebun. Dalam pengakuannya, ia membunuh korban karena terpancing emosi," kata Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Slamet Riyanto, Selasa (20/8/2013).
Selain menangkap S, polisi juga menemukan alat bukti baru berupa sejumlah barang yang menjadi penguat bahwa S adalah pembunuh Halimah.
"Barang bukti yang ditemukan berupa karung beras bewarna putih, komputer jinjing bewarna hitam, Blackberry, Yamaha Jupiter, dan Yamaha Mio (sarana untuk membuang mayat)," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, Siti Halimah Tusadiah, mahaiswi semester 4 Universitas Pamulang tersebut ditemukan di dalam karung beras di Sungai Cisadane, Kampung Jampang Bawah, Desa Sukasari, Bogor, pada 9 Agustus 2013. Sebelumnya, korban dilaporkan hilang pada tanggal 8 Agustus 2013.