News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Blusukan

Ke Rawa Kendal, Jokowi Keruk Sendiri Endapan Lumpur

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo siang ini, Selasa (8/4/2014) meresmikan pengerjaan waduk Kendal, Cilincing, Jakarta Utara.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi siang ini, Selasa (8/4/2014) meresmikan pembangunan waduk Rawa Kendal di kawasan Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara.

Setibanya di RawaKendal, Jokowi yang mengenakan kemeja putih ini ditemui oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) DKI, Manggas Rudi Siahaan, Walikota Jakarta Utara dan jajaran Pemprov DKI lainnya.

Jokowi lalu berbincang dengan operator alat berat atau eskavator mengenai proses pengerukan waduk tersebut. Setelah berbincang kurang lebih selama 5 menit, Jokowi kemudian masuk ke dalam eskavator yang ada di depannya.

Mantan Walikota Solo ini tidak sendirian di dalam eskavator. Ia ditemani seorang operator yang memandu bagaimana menjalankan alat berat tersebut.

Setelah diberi panduan, Jokowi kemudian menggerakkan sendiri eskavator tersebut dari tempat kemudi. Ia mengeruk sendiri lumpur yang mengendap di Rawa Kendal sebanyak dua kali.

Setelah mengeruk lumpur, Jokowi baru memberikan penjelasan mengenai pengerukan Rawa Kendal. Ia mengatakan Rawa Kendal ini merupakan salah satu waduk yang termasuk dalam program pembangunan 24 waduk di Jakarta.

"Ini waduk Rawa Kendal, yang akan dikerjakan seluas 55 hektare. Tapi sekarang baru 21 hektare," kata Jokowi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini