News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kisruh APBD DKI

Lulung Tuding Ahok Lakukan Lobi Politik Terkait Pengajuan Hak Angket

Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Haji Lulung

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Abraham Lunggana menanggapi sikap fraksi Partai NasDem yang menarik dukungan untuk mengajukan hak angket kepada Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Haji Lulung sapaaan akrabnya Abraham Lunggana mengklaim, Ahok telah melakukan lobi-lobi politik dengan fraksi yang ada di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Langkah tersebut ia nilai sebagai bentuk ketakutan dari Ahok agar hak angket dibatalkan.

"Itu tanda rasa ketakutan Ahok dengan komentar dia keliling melobi ketua untuk membatalkan hak angket. Itu bukti ketakutan Ahok sekarang NasDem, besok pasti PKB (Partai Kebangkitan Bangsa),"ujar Lulung di Gedung DPRD, Jakarta, Senin (2/3/2015).

Sebelumnya, Ahok menegaskan tak ada lobi yang dengan dirinya. Langkah partai dalam mengajukan dan membatalkan hak angket merupakan kebijakan masing-masing partai. Bahkan, ada usulan dari rekan-rekan Ahok untuk melobi partai untuk membatalkan hak angket, langsung ia tolak.

"Saya mana mungkin melobi parpol membatalkan angket, orang saya nggak salah kok. Saya malah meminta ke semua parpol untuk jangan melakukan pembiaran dong sama fraksi DKI nyolong 12,1 T," ujar Ahok di Kantor Balai Kota, Jakarta, Senin (2/3/2015).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini