News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wisma Kosgoro Terbakar

Pemadam Kebakaran Pakai Air Kolam Bundaran HI

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gedung lantai 12 Wisma Kosgoro, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat, kebakaran hebat, Senin (9/3/2015) malam. Kebakaran yang belum diketahui penyebabnya ini, menghanguskan satu lantai. WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Untuk segera memadamkan api yang melahap lantai 16 hingga lantai 18 Gedung Wisma Kosgoro, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, para petugas pemadam kebakaran mengambil langkah cepat, yaitu menyemprotkan air melalui air kolam di Bundaran HI.

"Kami sedot dari situ tuh air mancur (Bundaran Hotel Indonesia)," ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta, Subedjo di lokasi, Senin (9/3/2015) malam.

Subedjo mengungkapkan, pihaknya tidak akan kekurangan air untuk memadamkan api di Gedung Wisma Kosgoro. Jika air di Bundaran HI habis, maka pihaknya akan beralih mengambil air dari air mancur Patung Kuda.

"Air enggak kekurangan, banyak, kalau kurang pakai air mancur yang disitu (Patung Kuda)," tutur Subedjo.

Hingga kini, sebanyak 33 unit mobil pemadam kebakaran masih berada di lokasi kebakaran. Salah satu unit mobil Bronto Skylift diturunkan untuk membantu proses pemadaman api.

Belum diketahui apa penyebab kebakaran. Namun awal mula api muncul diduga dari kantor yang bergerak di bidang penyedia jasa pemasangan instalasi kabel dalam air.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini