TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jurnal ilmiah merupakan salah satu bentuk publikasi yang mempunyai nilai tinggi bagi pengembangan pemikiran, hasil penelitian dan pengembangan keilmuan yang terbaru.
Publikasi Ilmiah adalah sebuah kemestian dalam dunia akademis sebagai upaya mengkomunikakasikan dan mendiskusikan pemikiran aktual dengan lingkungan keilmuan yang sama maupun masyarakat umumnya.
Universitas Budi Luhur sangat peduli dengan publikasi dosen yang merupakan salah satu pengembangan dan Pengelolaan Jurnal Internal dengan tujuan jurnal-jurnal di lingkungan Universitas Budi Luhur dapat meraih Akreditasi pada tahun 2019/2020.
Dalam upaya meningkakan kualitas pengelolaan jurnal di lingkungan UBL, maka dilaksanakan Lokakarya Pengelolaan e-jurnal sesuai dengan ketentuan Ristekdikti.
Diharapkan dalam jangka waktu dua tahun ke depan jurnal jurnal dilingkungan UBL dapat memenuhi persyaratan untuk pengajuan akreditasi sesuai dengan standar ristekdikti.
Pembukaan lokakarya oleh Deputi Bidang Riset,PPM dan Penjaminan Mutu, Dr. Krisna Adiyarta, M.Sc.,dihadiri oleh Deputi Bidang Akademik, Dr.Wendi Usino, MM,M.Sc, Direktur Direktorat Riset dan PPM Prof.Dr. Fx Suwarto.MS, Wakil Direktur Riset,Dr. Umaimah Wahid,MSi, Kabid Riset dan Publikasi Indra Riyanto,MT, dan para peserta (pengelola jurnal) .
Lokakarya dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 2 dan 3 April 2018 dan dikuti oleh 4 perwakilan pengelola fakultas/prodi, pascasarjana, ASTRI dan perpustakaan. Dengan jumlah peserta 16 orang.
Dr.Krisna Adiyarta dalam sambutannya mengatakan Lokakarya ini merupakan salah satu bagian dari upaya peningkatan kualitas publikasi dosen di lingkungan UBL, yang merupakan bagian dari program Riset.
Harapanya setelah lokakarya pengelolaan jurnal di lingkungan UBL semakin memenuhi standar pengelolaan e-jurnal Ristekdikti dan 2 tahun ke depan terbuka peluang untuk pengajuan akreditasi bagi e-jurnal di lingkungan UBL, keseluruhan terdapat 34 jurnal ilmiah di lingkungan Universitas Budi Luhur yang dikelola Program Studi baik jurnal bagi publikasi karya dosen maupun jurnal bagi publikasi tugas akhir mahasiswa.
Lokakarya Pengelolaan E-Journal dengan Open Journal System dipandu oleh Tim Fasilitator yang berpengalaman dalam bidang perjurnalan, e-journal, dan teknologi informasi; Dr. Juliansyah Noor (Editor-in-Chief, Associate Editor, and Reviewer), Dr. (Cand) Wildan (Reviewer, Editor Member) dan Ferdian Ary Bowa (IT Journal).
Tutorial tentang penggunaan dan pemanfaatan aplikasi Open Journal System (OJS) untuk keperluan pengelolaan jurnal ilmiah secara online dan menyeluruh.
Open Journal System (OJS) sangat bermanfaat untuk pengelolaan jurnal ilmiah secara online, baik untuk jurnal nasional maupun jurnal internasional. Dengan Open Journal System ini maka pengelolaan sebuah jurnal menjadi lebih efektif dan efisien sebagaimana halnya pada pengelolaan jurnal-jurnal internasional bereputasi..
Direktur Direktorat Riset dan PPM Prof.Dr. Fx Suwarto.MS menjelaskan” upaya pengelolaan jurnal tidaklah mudah, namun bukan berarti tidak dapat dilakukan, dibutuhkan komitmen, kesabaran dan kesinambungan publikasi yng berkala serta dukungan penuh dari pimpinan Universitas dan Fakultas di lingkungan UBL sehingga memenuhi standar publikasi ilmiah terpercaya, baik di kalangan internal UBL, maupun di kalangan eksternal. tujuan penerbitan berkala ini bertujuan sebagai Wadah bagi publikasi dosen-dosen Universitas Budi Luhur, karena salah satu persyaratan akreditasi adalah terpenuhinya 50-60 persen tulisan berasal dari luar lembaga, dan Wadah pengembangan keilmuan dosen dan mahasiswa Universitas Budi Luhur.”
Target penerbitan jurnal yang dilakukan dengan Pengelolaan jurnal yang benar dan sesuai ketentuan Ristekdikti adalah :
Terbitan berkala dalm 1 tahun 2 jurnal.
Setiap program studi mempunyai e-jurnal dan harcopy
Pengelolaan jurnal yang profesional dan bertanggung jawab.
Menjadi tujuan dosen internal dan eksternal untuk publikasi
Tercatat sebagai bagian dari link-link publikasi dibawah ini.
Terakreditasi pada tahun 2020.